FAKTOR RISIKO YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DEMAM TIFOID PADA USIA 15-44 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TLOGOSARI KULON
Nur Riezqiyah Afifah , 6411414009 (2018) FAKTOR RISIKO YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DEMAM TIFOID PADA USIA 15-44 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TLOGOSARI KULON. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (FAKTOR RISIKO YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DEMAM TIFOID PADA USIA 15-44 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TLOGOSARI KULON)
- Submitted Version
Download (2MB) | Preview |
Abstract
Faktor Risiko yang Berhubungan dengan Kejadian Demam Tifoid pada Usia 15-44 Tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Tlogosari Kulon XVII + 139 halaman + 26 tabel + 3 gambar + 19 lampiran Kasus demam tifoid pada tahun 2014-2016 merupakan penyakit peringkat 1 dari 10 besar penyakit di rumah sakit dan di wilayah kerja Puskesmas Tlogosari Kulon terjadi peningkatan kasus dari 211 kasus, 570 kasus, dan 829 kasus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor risiko yang berhubungan dengan kejadian demam tifoid pada usia 15-44 tahun di wilayah kerja Puskesmas Tlogosari Kulon. Jenis penelitian ini adalah analitik observasional dengan rancangan case control, dengan 26 sampel kasus dan 26 sampel kontrol. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariate dengan menggunakan uji chi square dan uji fisher. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara cuci tangan sebelum makan (p=0,026), kebiasaan makan (p=0,002), tempat makan (p=0,035), dengan kejadian demam tifoid. Simpulan penelitian ini adalah ada hubungan antara cuci tangan sebelum makan, kebiasaan makan, tempat makan dengan kejadian demam tifoid pada usia 15-44 tahun di wilayah kerja Puskesmas Tlogosari Kulon. Kata Kunci: Demam Tifoid, Usia 15-44 Tahun, Makanan Kepustakaan: 71 (2001-2018)
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Demam Tifoid, Usia 15-44 Tahun, Makanan Kepustakaan: 71 (2001-2018) |
Subjects: | O Sport > Ilmu Kesehatan Masyarakat R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine R Medicine > RS Pharmacy and materia medica R Medicine > RT Nursing |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1 |
Depositing User: | S.S Eko Handoyo |
Date Deposited: | 08 Jan 2020 12:30 |
Last Modified: | 08 Jan 2020 12:30 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34377 |
Actions (login required)
View Item |