EFEKTIVITAS KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK BEHAVIOR CONTRACT UNTUK MENGURANGI GEJALAGEJALA KECANDUAN SMARTPHONE PADA SISWA KELAS VIII DI SMPN 2 UNGARAN


Tera Pertiwi Atikah , 1301414024 (2019) EFEKTIVITAS KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK BEHAVIOR CONTRACT UNTUK MENGURANGI GEJALAGEJALA KECANDUAN SMARTPHONE PADA SISWA KELAS VIII DI SMPN 2 UNGARAN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of EFEKTIVITAS KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK BEHAVIOR CONTRACT UNTUK MENGURANGI GEJALAGEJALA KECANDUAN SMARTPHONE PADA SISWA KELAS VIII DI SMPN 2 UNGARAN]
Preview
PDF (EFEKTIVITAS KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK BEHAVIOR CONTRACT UNTUK MENGURANGI GEJALAGEJALA KECANDUAN SMARTPHONE PADA SISWA KELAS VIII DI SMPN 2 UNGARAN) - Published Version
Download (401kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan fenomena tingginya gejala-gejala kecanduan smartphone pada siswa kelas di VIII SMPN 2 Ungaran. Kecanduan Smartphone merupakan dorongan yang tak terkendali, yang tidak bisa dikontrol atas penggunaannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan konseling kelompok teknik behavior contract untuk mengurangi gejala-gejala kecanduan smartphone. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen dengan desain one-group pretest-postest. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini yaitu sampling purposive. Sampel yang digunakan berjumlah 7 siswa kelas VIII SMPN 2 Ungaran yang memiliki tingkat kecanduan smartphone dari kategori tinggi hingga sangat tinggi. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu skala kecanduan smartphone. Validitas diuji dengan rumus Product moment dan dengan koefesien reliabilitas 0,936. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif persentase dan Uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya penurunan gejala-gejala kecanduan smartphone siswa sebelum dan sesudah diberikan perlakuan secara signifikan, penurunan rata-rata sebesar 18,18%. Hasil awal saat pretest sebesar 50,60% menjadi 68.79% saat postest. Selain itu, diperoleh data dari hasil uji wilcoxon (Z= -2,366,P<0,05), maka hipotesis penelitian diterima. Hal ini berarti bahwa konseling kelompok teknik behavior contract terbukti efektif untuk mengurangi gejala-gejala kecanduan smartphone pada siswa kelas di VIII SMPN 2 Ungaran. Saran yang dapat diberikan yaitu konselor sekolah dapat menerapkan dan mengembangkan konseling kelompok dengan teknik behavior contract untuk mengurangi gejala-gejala kecanduan smartphone siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: kecanduan smartphone, konseling kelompok, teknik behavior contract
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 03 Jan 2020 14:22
Last Modified: 03 Jan 2020 14:22
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34283

Actions (login required)

View Item View Item