HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DAN DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DENGAN KEDISIPLINAN SISWA KELAS VIII SMP NEGERI SE-KECAMATAN KALIGONDANG TAHUN PELAJARAN 2019/2020


Nurul Fiadhia Koeswardani , 1301414087 (2019) HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DAN DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DENGAN KEDISIPLINAN SISWA KELAS VIII SMP NEGERI SE-KECAMATAN KALIGONDANG TAHUN PELAJARAN 2019/2020. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DAN DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DENGAN KEDISIPLINAN SISWA KELAS VIII SMP NEGERI SE-KECAMATAN KALIGONDANG TAHUN PELAJARAN 2019/2020]
Preview
PDF (HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DAN DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DENGAN KEDISIPLINAN SISWA KELAS VIII SMP NEGERI SE-KECAMATAN KALIGONDANG TAHUN PELAJARAN 2019/2020) - Published Version
Download (573kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi oleh fenomena pada data awal yang terjadi di SMP Negeri 1 Kaligondang yang menunjukan bahwa siswa mempunyai tingkat kedisiplinan yang rendah. Kedisiplinan seorang individu berkaitan erat dengan kontrol diri dan dukungan sosial teman sebaya. Tujuan dari penelitian ini untuk memperoleh tingkat 1) kedisiplinan siswa, 2) kontrol diri, 3) dukungan sosial teman sebaya, 4) hubungan antara kontrol diri dengan kedisiplinan siswa, 5) hubungan antara dukungan sosial teman sebaya dengan kedisiplinan siswa, dan 6) hubungan antara kontrol diri dan dukungan sosial teman sebaya dengan kedisiplinan siswa pada siswa kelas VIII di SMP Negeri se-Kecamatan Kaligondang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian ex post facto dengan desain penelitian kuantitatif korelasional. Sampel yang digunakan berjumlah 198 siswa dari 458 siswa dengan teknik pengambilan sampel simple random sampling. Alat pengumpul data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan skala kontrol diri, skala dukungan sosial teman sebaya dan skala kedisiplinan siswa. Validitas instrumen diuji dengan rumus product moment, dan reliabilitasnya dengan rumus Cornbach Alpha. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif, regresi sederhana dan regresi ganda. Hasil analisis deskriptif kuantitatif menunjukan bahwa tingkat kedisiplinan siswa masuk dalam kategori sedang. Sedangkan kontrol diri dan dukungan sosial teman sebaya masuk dalam kategori tinggi. Hasil analisis regresi sederhana menunjukan terdapat hubungan yang positif signifikan antara kontrol diri dengan kedisiplinan (R = 0,562, F=90,663, p= < 0.01), kemudian antara dukungan sosial teman sebaya dengan kedisiplinan juga terdapat hubungan yang positif signifikan (R =0,588, F=103,328, p= < 0.01). Dan juga antara kontrol diri dan dukungan sosial teman sebaya dengan kedisiplinan juga mempunyai hubungan yang positif signifikan (R =0,644, F= 68,950, p= < 0.01). Berdasarkan hasil tersebut maka guru BK disarankan dapat memberikan pelayanan bimbingan konseling dengan melaksanakan layanan bidang pribadi kepada siswa dengan tema meningkatkan kejujuran di dalam kedisiplinan sehingga siswa diharapkan memiliki kejujuran yang lebih tinggi dalam melaksanakan kedisiplinan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kontrol Diri, Dukungan Sosial Teman Sebaya, Kedisiplinan
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 31 Dec 2019 14:21
Last Modified: 31 Dec 2019 14:21
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34215

Actions (login required)

View Item View Item