ANALISIS DAYA DUKUNG KAWASAN DAN KESESUAIAN WISATA PANTAI ALAS SAMUDRA WELA DI KABUPATEN REMBANG


Heni Kristina Wati , 3211414051 (2019) ANALISIS DAYA DUKUNG KAWASAN DAN KESESUAIAN WISATA PANTAI ALAS SAMUDRA WELA DI KABUPATEN REMBANG. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of 3211414051maria.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Pemerintah Kabupaten Rembang dalam mengembangkan potensi wisata pantai membentuk Kawasan Wisata Pantai Alas Samudra Wela yang mempunyai konsep menggabungkan 6 desa di pinggir pesisir pantai yang mempunyai destinasi masing-masing yaitu: Wisata Mangrove di Desa Pasarbanggi, Pantai Nyamplung di Tritunggal, Pantai Karang Jahe di Punjulharjo, Pantai Caruban di Gedongmulyo, susur sungai di Dasun dan kuliner khas di Tasiksono. Keenam destinasi tersebut mampu meningkatkan pengunjung. Peningkatan pengunjung yang sangat tinggi dapat berpengaruh pada daya dukung kawasan yang ada. Selain itu, latar belakang lain pada penelitian ini adalah belum adanya kriteria jumlah kunjungan dalam menentukan daya dukung kawasan (DDK) wisata pantai Alas Samudra Wela. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui daya dukung kawasan (DDK) dan menganalisis indeks kesesuaian wisata pantai Alas Samudra Wela. Penelitian ini berupa penelitian eksploratif. Unit analisis penelitian ini adalah luasan area kawasan wisata Alas Samudra Wela. Luasan tersebut berupa luas area kegiatan wisata yang terbagi menjadi 3 lokasiyaitu lokasi1 untuk rekreasi pantai, lokasi 2 untuk berenang, lokasi 3 untuk wisata mangrove. Unit analisis yang digunakan adalah kondisi fisik yang mengacu pada parameter untuk kesesuaian wisata pantai. Metode yang digunakan yaitu pengukuran langsung, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan yaitu scoring dan analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa unit area kategori tertentu (Lt) adalah 50 m². Luas area yang digunakan (Lp) untuk rekreasi pantai 550.336 m², berenang 506.249 m², dan wisata mangrove 191.385 m². Waktu yang dibutuhkan (Wp) untuk rekreasi pantai 6 jam, berenang 2 jam, dan wisata mangrove 2 jam. Waktu yang disediakan (Wt) untuk rekreasi pantai 8 jam, berenang 8 jam, dan wisata mangrove 8 jam.Dari data tersebut, dapat diketahui bahwa daya dukung kawasan wisata pantai Alas Samudra Wela adalah 70.487 orang/hari, dengan aktivitas rekreasi pantai sebesar 14.676 orang/hari, berenang 40.500 orang/hari,dan wisata mangrove 15.311 orang/hari, sedangkan data jumlah pengunjung yang didapatrata-rata adalah 3.478 orang/hari, hal itu menunjukkan daya dukung disana belum melebihi kapasitas sehingga berpeluang untuk dikembangkan lebih lanjut. Indeks kesesuaian wisata pantai Alas Samudra Wela adalah 89,26% artinya tingkat kesesuaiannya kategori sangat sesuai atau highly suitable (S1) yaitu kelas yang tidak mempunyai faktor pembatas yang berat untuk suatu kegiatan tertentu. Saran berdasarkan penelitian ini yaitu masih perlu peningkatan jumlah pengunjung untuk memaksimalkan nilai daya dukung yang ada. Infrastruktur dan pelayanan seperti Kamar mandi, ketersediaan air tawar, tempat sampah dan kebersihan kawasan lebih merata lagi di setiap destinasi wisata.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Daya Dukung Kawasan, Kesesuaian Wisata Pantai.
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi, S1
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 30 Dec 2019 20:12
Last Modified: 30 Dec 2019 20:12
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34203

Actions (login required)

View Item View Item