Bahasa dan Interaksi Sosial Anak yang Bermigrasi di Daerah Perbatasan Kabupaten Brebes (Studi Kasus di SD N Sindangjaya 03)


Imas Pristianingsih , 3401415061 (2019) Bahasa dan Interaksi Sosial Anak yang Bermigrasi di Daerah Perbatasan Kabupaten Brebes (Studi Kasus di SD N Sindangjaya 03). Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of 3401415061maria.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Bahasa Jawa-Sunda membentuk interaksi sosial anak sekolah dasar yang bermigrasi dari Sunda ke Jawa di SD N Sindangjaya 03. Bahasa Jawa-Sunda digunakan oleh anak sekolah yang bermigrasi dari Sunda ke Jawa dalam berinteraksi di lingkungan sekolah. Tujuan penelitian ini adalah : 1) Mengetahui penggunaan bahasa Jawa-Sunda pada anak sekolah dasar yang bermigrasi dari Sunda ke Jawa di SD N Sindangjaya 03, 2) Mengetahui implikasi bahasa terhadap interaksi sosial pada anak sekolah dasar yang bermigrasi dari Sunda ke Jawa di SD N Sindangjaya 03. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Lokasi penelitian ini berada di SD N Sindangjaya 03 Kecamatan Kersana Kabupaten Brebes. Uji Validitas data dilakukan dengan cara triangulasi sumber. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teori yang digunakan adalah Teori Sosiolinguistik dengan konsep Masyarakat Tutur, Alih Kode, Campur Kode dan ditambahkan dengan Teori Interaksionisme Simbolik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Penggunaan bahasa Jawa�Sunda pada anak sekolah dasar yang bermigrasi dari Sunda ke Jawa di SD N Sindangjaya 03 mempunyai kekhasan yang berupa adanya dua jenis variasi bahasa yaitu, alih kode (code-switching) dan campur kode (code-mixing); 2) Bahasa membentuk interaksi sosial anak sekolah dasar yang bermigrasi dari Sunda ke Jawa di SD N Sindangjaya 03. Anak yang bermigrasi dapat berkomunikasi dan menjalin hubungan yang baik dengan teman sebaya dan bapak/ibu guru di sekolah. Penyesuaian bahasa memberikan pengaruh positif terhadap berlangsungnya proses interaksi yang dilakukan anak sekolah dasar yang bermigrasi dari Sunda ke Jawa. Saran dalam penelitian ini yaitu bagi bapak/ibu guru di SD N Sindangjaya 03, perlu memberikan sosialisasi tentang pentingnya toleransi antar siswa yang berbeda etnik di lingkungan sekolah.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: anak yang bermigrasi, daerah perbatasan, interaksi sosial
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sosiologi dan Antropologi, S1
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 30 Dec 2019 18:14
Last Modified: 30 Dec 2019 18:14
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34145

Actions (login required)

View Item View Item