STRATEGI ADAPTASI MASYARAKAT KELURAHAN BANDENGAN KECAMATAN PEKALONGAN UTARA DALAM MENGHADAPI BANJIR PASANG AIR LAUT (ROB)


Novi Jumatiningrum , 3201414045 (2019) STRATEGI ADAPTASI MASYARAKAT KELURAHAN BANDENGAN KECAMATAN PEKALONGAN UTARA DALAM MENGHADAPI BANJIR PASANG AIR LAUT (ROB). Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of 3201414045maria.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Banjir Pasang Air Laut (Rob) merupakan banjir yang diakibatkan oleh naiknya permukaan air laut ke daratan. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengetahui fenomena banjir pasang air laut (Rob) di Kelurahan Bandengan (2) Mengetahui respon masyarakat terhadap banjir pasang air laut (Rob) di Kelurahan Bandengan (3) Mengetahui bentuk strategi adaptasi masyarakat terhadap banjir pasang air laut (Rob) di Kelurahan Bandengan (4) Mengorganisasi fenomena banjir pasang air laut (Rob) di Kelurahan Bandengan sebagai sumber belajar SMA kelas 12. Objek dalam penelitian ini adalah fenomena banjir pasang air laut (Rob) di Kelurahan Bandengan Kecamatan Pekalongan Utara. Sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Dimana objek penelitian diambi satu Kelurahan yang memiliki dampak paling tinggi terhadap banjir pasang air laut (Rob). Penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder, teknik pengumpulan data sekunder berupa data monografi Kelurahan Bandengan dan data primer berupa observasi dan angket atau kuesioner.Teknik analisis data menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini yaitu yaitu (1) Kelurahan Bandengan tergenang banjir pasang air laut (rob) dengan tinggi genangan 20-60 cm dengan lama genangan 2- 4 jam (2) Masyarakat sudah tebiasa dengan adanya banjir pasang air laut (rob) sehingga mereka lebih memilih untuk tetap berada di rumah, hal itu dikarenakan keadaan ekonomi masyarakat Kelurahan Bandengan yang kurang untuk pindah ke tempat aman atau jauh dari banjir pasang air laut (Rob), (3) Dampak Banjir pasang air laut (rob) pada aspek fisik yang terparah adalah lingkungan menjadi kotor sebanyak 44 responden atau 100% responden, aspek sosial kependudukan yaitu 44 atau 100% responden mneyatakan bahwa terganggunya aktivitas masyarakat, kerugian material, dan terganggunya aktivitas sehari-hari, dan aspek lingkungan terbangun yaitu rusaknya bangunan rumah, perabotan rumah, kendaraan pribadi, jaringan jalan dan terendamnya fasilitas sosial semua responden atau 44 responden. (4) Hasil penelitian kelayakan buku nonteks oleh dosen menunjukkan rata-rata 8,25 dengan kriteria layak dan predikat baik. Saran dalam penelitian ini adalah masyarakat yang tinggal di daerah banjir pasang air laut (rob) agar selalu waspada dan bagi dunia pendidikan diharapkan dapat menambah informasi dan menambah buku referensi dalam pembelajaran selain buku paket.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Banjir Pasang Air Laut (Rob), Respon, Strategi Adaptasi.
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi, S1
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 30 Dec 2019 15:37
Last Modified: 30 Dec 2019 15:37
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34093

Actions (login required)

View Item View Item