PERILAKU KEAGAMAAN MAHASISWI ISLAM FORUM MAHASISWA ISLAM FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
Sitti Dewi Katraini , 3401412136 (2018) PERILAKU KEAGAMAAN MAHASISWI ISLAM FORUM MAHASISWA ISLAM FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (993kB) | Preview |
Abstract
FMI (Forum Mahasiswa Islam) merupakan salah satu pusat kegiatan mahasiswi FMIPA UNNES yang berwawasan pengetahuan keislaman. Hasil dari transfer ilmu keagamaan diterapkan pada kehidupan harian mahasiswi baik di dalam maupun di luar forum. Tujuan dalam penelitian ini adalah; 1) Mengetahui pemahaman keagamaan dan aktivitas yang dilakukan oleh mahasiswi FMI FMIPA UNNES, 2) Mendeskripsikan cara berbicara, cara berpakaian, dan cara bergaul mahasiswi FMI, 3) Mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi terbentuknya perilaku keagamaan mahasiswi FMI. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Lokasi penelitian di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UNNES, Sekaran, Gunungpati, Semarang. Uji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber. Teknik analisis data mencakup analisis data selama di lapangan melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teori yang digunakan oleh penulis adalah teori Konstruksi Sosial oleh Peter L Berger Hasil penelitian menunjukkan bahwa; 1) Aktivitas mahasiswi FMI FMIPA UNNES meliputi sholat berjamaah, kajian, syuro’, bakti sosial, dan tadabbur alam. Fungsi dari aktivitas tersebut mencakup bidang aqidah, akhlak, Ibadah dan muamalah, 2) Sebagai mahasiswa yang berwawasan muslim, mahasiswi FMI memiliki batasan dalam setiap perilakunya. Hal tersebut tercermin dalam cara berbicara, cara berpakaian, dan cara mereka bergaul. Batasan tersebut dilakukan guna memenuhi keyakinan mereka terhadap agama yang dianut. 3) Faktor pembentuk perilaku keagamaan mahasiswi FMI meliputi lingkungan sosial (keluarga, kos, kampus), jenis buku yang dibaca, dan organisasi yang diikuti. Saran yang penulis sampaikan dalam penelitian ini, yaitu 1) bagi organisasi FMI agar senantiasa konsisten dalam membuat kegiatan berbasis islami agar memberikan manfaat kepada mahasiswa UNNES pada umumnya, 2) bagi fungsionaris FMI agar terus terlibat aktif dalam kegiatan yang membentuk perilaku dan akhlak yang baik, 3) bagi UNNES agar selalu memberikan dukungan kepada organisasi FMI demi terlaksananya kegiatan-kegiatan yang memberikan manfaat kepada mahasiswa dan masyarakat sekitar.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perilaku Keagamaan, Mahasiswi, FMI (Forum Mahasiswa Islam) |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, S1 |
Depositing User: | S.Hum Maria Ayu |
Date Deposited: | 30 Dec 2019 15:20 |
Last Modified: | 30 Dec 2019 15:20 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34086 |
Actions (login required)
View Item |