PEMAHAMAN SISWA TERHADAP NILAI-NILAI KEPAHLAWANAN K.H AHMAD DAHLAN DI SMA MUHAMMADIYAH KUTOARJO 2018/2019


Aulia Yuniarsih , 3101415065 (2019) PEMAHAMAN SISWA TERHADAP NILAI-NILAI KEPAHLAWANAN K.H AHMAD DAHLAN DI SMA MUHAMMADIYAH KUTOARJO 2018/2019. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of 3101415065maria.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh terjadinya penyimpangan perilaku siswa yang terjadi di SMA Muhammadiyah Kutoarjo diantaranya membolos, merokok di lingkungan sekolah, berkelahi, mencontek, tidak mengikuti upacara hari senin dan sebagainya. Dimana sekolah ini merupakan sekolah berbasis karakter khususnya sikap yang sesuai dengan syari’at Islam yang menitik beratkan pahlawan K.H Ahmad Dahlan sebagai contoh nilai-nilai karakter dibandingkan dengan sekolah umum lainnya. Sehingga peneliti ingin mengetahui bagaimana pemahaman siswa terhadap nilai-nilai kepahlawanan K.H Ahmad Dahlan, dengan siswa meneladani nilai-nilai kepahlawanan K.H Ahmad Dahlan diharapkan dapat menekan penyimpangan perilaku pada siswa. Tujuan penelitian adalah: (1) Untuk mengetahui pemahaman siswa SMA Muhammadiyah Kutoarjo terhadap tokoh pahlawan K.H Ahmad Dahlan, (2) Untuk mengetahui nilai-nilai apa saja yang diteladani siswa SMA Muhammadiyah Kutoarjo dalam ketokohan K.H Ahmad Dahlan, (3) Untuk mengetahui kendala yang dihadapi siswa dalam memahami ketokohan K.H Ahmad Dahlan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pada penelitian ini menggunakan strategi penelitian studi kasus, sumber utama penelitian ini adalah informan, dokumentasi dan teknik pengambilan data dengan observasi, wawancara, studi dokumen. Uji keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan trianggulasi data yang mencangkup pengumpulan data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari peneliti ini menunjukan siswa cenderung belum memahami tokoh K.H Ahmad Dahlan, dan cenderung belum mengamalkan nilai-nilai kepahlawanan K.H Ahmad Dahlan hal ini dibuktikan dengan hasil wawancara pada lampiran penelitian. Kendala dalam pemahaman nilai-nilai kepahlawanan K.H Ahmad Dahlan meliputi latar belakang dan karakter siswa yang berbeda, materi pembelajaran yang sedikit, minat baca siswa yang masih kurang, dan ketersediaan buku di perpustakaan yang masih kurang. Saran dari peneliti yaitu sekolah memperhatikan sarana dan prasarana yang masih kurang terkhusus buku di perpustakaan, karena untuk menghasilkan pembelajaran yang baik dan maksimal pada siswa, dibutuhkan sarana dan prasarana yang menunjang. Guru sebaiknya meningkatkan kreatifitas dalam mengajar untuk meningkatkan minat baca siswa, dan menghindari metode pembelajaran yang terlalu monoton.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pemahaman, Nilai-nilai kepahlawanan, K.H Ahmad Dahlan
Subjects: D History General and Old World > D History (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Ilmu Sejarah, S1
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 26 Dec 2019 15:53
Last Modified: 26 Dec 2019 15:53
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33949

Actions (login required)

View Item View Item