PENGARUH PROKRASTINASI AKADEMIK DAN REGULASI EMOSI TERHADAP INTENSITAS PENGGUNAAN SOSIAL MEDIA PADA SISWA SMK NEGERI SE-WILAYAH SEMARANG SELATAN


Ayu Setia Sari Rahmani , 1301415084 (2019) PENGARUH PROKRASTINASI AKADEMIK DAN REGULASI EMOSI TERHADAP INTENSITAS PENGGUNAAN SOSIAL MEDIA PADA SISWA SMK NEGERI SE-WILAYAH SEMARANG SELATAN. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PENGARUH PROKRASTINASI AKADEMIK DAN REGULASI EMOSI TERHADAP INTENSITAS PENGGUNAAN SOSIAL MEDIA PADA SISWA SMK NEGERI SE-WILAYAH SEMARANG SELATAN]
Preview
PDF (PENGARUH PROKRASTINASI AKADEMIK DAN REGULASI EMOSI TERHADAP INTENSITAS PENGGUNAAN SOSIAL MEDIA PADA SISWA SMK NEGERI SE-WILAYAH SEMARANG SELATAN) - Published Version
Download (769kB) | Preview

Abstract

83% intensitas penggunaan sosial media yang terjadi pada siswa menjadi fenomena dalam penelitian ini, intensitas penggunaan sosial media yang tinggi ini terjadi dikarenakan tingginya prokrastinasi dan rendahnya gerulasi emosi dalam diri seorang individu. Prokrastinasi dianggap berhubungan dengan intensitas penggunaan sosial media karena rendahnya pengaturan emosi seseorang dan meningkatnya kecenderungan dalam mengakses sosial media. Tujuan dalam penelitian ini yakni untuk mengetahui pengaruh prokrastinasi akademik dan regulasi emosi terhadap intensitas penggunaan sosial media pada siswa SMK Negeri Se-Wilayah Semarang Selatan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah ex post facto dengan model korelasi. Murid SMK N se Wilayah Semarang Selatan menjadi populasi dalam penelitian ini yang jumlahnya mencapai 3291 dan sampel yang diambil menjadi 248 murid ditentukan dari teknik Stratified Proporsional Random Sampling dan cluster random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah skala prokrastinasi akademik, skala regulasi emosi dan skala intensitas penggunaan sosial media. Datanya dianalisis menggunakan teknik analisis regresi ganda. Skala koefisiennya adalah 0,344 – 0,608; 0,344 – 0,586; dan 0,344 – 0,575 dengan nilai Cronbach Alpha sebesar 0,878; 0,865; dan 0,813. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi beganda. Hasil dari analisis regresi berganda menunjukkan bahwa (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara prokrastinasi akademik terhadap intensitas penggunaan sosial media (β= 0,524; t= 11,631; p<0,05); (2) Terdapat pengaruh negatif dan signifikan antara regulasi emosi terhadap intensitas penggunaan sosial media (β= -0,390; t= -8,648; p<0,05); (3) Terdapat pengaruh prokrastinasi akademik dan regulasi emosi terhadap intensitas penggunaan sosial media R= 0,718, F = 146,530>3,03, p<0,05. Berdasarkan hasil penelitian yang didapat, maka dapat disimpulkan bahwa dengan meminimalkan prokrastinasi akademik dan pengaturan emosi yang lebih baik, maka intensitas penggunaan sosial media akan semakin rendah. Dengan penelitian ini harapannya guru BK dapat memberikan sebuah layanan melalui format BKp (Bimbingan Kelompok) dengan tema sosial maupun pribadi dengan tema sosiodrama dan format individu dengan pendekatan behavior teknik kontrak perilaku.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: intensitas penggunaan sosial media, prokrastinasi akademik, regulasi emosi.
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 19 Dec 2019 13:24
Last Modified: 19 Dec 2019 13:24
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33851

Actions (login required)

View Item View Item