PENINGKATAN KETERAMPILAN MENGIDENTIFIKASI INFORMASI PADA TEKS EKSPLANASI MENGGUNAKAN METODE P2R DAN POLA MEMBACA HORIZONTAL PADA SISWA KELAS XI IPS 2 SMA SULTAN AGUNG 3 SEMARANG
Taufiq Syahlan Rosyid Amirudin, 2101414121 (2019) PENINGKATAN KETERAMPILAN MENGIDENTIFIKASI INFORMASI PADA TEKS EKSPLANASI MENGGUNAKAN METODE P2R DAN POLA MEMBACA HORIZONTAL PADA SISWA KELAS XI IPS 2 SMA SULTAN AGUNG 3 SEMARANG. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (PENINGKATAN KETERAMPILAN MENGIDENTIFIKASI INFORMASI PADA TEKS EKSPLANASI MENGGUNAKAN METODE P2R DAN POLA MEMBACA HORIZONTAL PADA SISWA KELAS XI IPS 2 SMA SULTAN AGUNG 3 SEMARANG)
- Published Version
Download (407kB) | Preview |
Abstract
Hasil observasi di SMA Sultan Agung 3 Semarang, keterampilan membaca mengidentifikasi informasi dalam teks eksplanasi masih rendah. Rendahnya keterampilan membaca mengidentifikasi informasi teks eksplanasi di SMA Sultan Agung 3 Semarang khususnya kelas XI IPS 2 masih rendah, yaitu (1) sebagaian siswa kurang memiliki keaktifan dalam belajar, mereka cenderung pasif dan tidak konsentrasi, (2) siswa menganggap membaca merupakan sudah biasa dilakukan. Namun, mereka tidak mampu memahami informasi teks eksplanasi dengan baik, (3) siswa menganggap bahwa teks eksplanasi adalah bacaan yang tidak menarik untuk dibaca, (4) guru dalam pelajaran tidak menggunakan metode membaca yang tepat dan bervariasi sehingga siswa kurang tertarik dan kurang mampu meningkatkan keterampilan membaca mengidentifikasi. Rumusan masalah pada penelitian ini, yaitu (1) bagaimana proses pembelajaran dalam menggunakan metode P2R dengan pola membaca horizontal pada peningkatan katerampilan mengidentifikasi informasi teks eksplanasi pada siswa XI IPS 2 SMA Sultan Agung 3 Semarang Tahun pelajaran 2018/2019, (2) bagaimana perubahan sikap religius peserta didik dalam mengikuti proses pembelajaran menggunakan metode P2R dengan pola membaca horizontal pada peningkatan katerampilan mengidentifikasi informasi teks eksplanasi pada siswa XI IPS 2 SMA Sultan Agung 3 Semarang Tahun pelajaran 2018/2019, (3) bagaimana perubahan perilaku pada siswa kelas XI IPS 2 SMA Sultan Agung 3 Semarang Tahun pelajaran 2018/2019 setelah mengikuti pembelajaran membaca cepat mengidentifikasi informasi menggunakan metode P2R dengan pola membaca horizontal, (4) bagaimana hasil peningkatan keterampilan membaca cepat untuk mengidentifikasi informasi teks eksplanasi menggunakan metode P2R dengan pola membaca horizontal pada siswa kelas XI IPS 2 SMA Sultan Agung 3 Semarang Tahun pelajaran 2018/2019. Penelitian ini menggunakan desain Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan melalui dua siklus, yaitu siklus I dan siklus II. Tiap siklus dilaksanakan melalui tahapan perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data mengunakan teksnik tes dan nontes berupa teknik observasi, jurnal, wawancara, dan dokumentasi foto. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik kuantitatif dan teknik kualitatif. Indikator kinerja pada penelitian ini terdiri atas indikator data kuantitatif dan indikator data kualitatif. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukan (1) Adanya perubahan positif sikap siswa terhadap pembelajaran membaca mengidentifikasi informasi teks ix eksplanasi menggunkan metode P2R dan pola membaca Horizontal. Pengingkatan ini disebabkan oleh respon siswa terhadap pembelajaran membaca mengidentifikasi informasi teks eksplanasi menggunkan metode P2R dan pola membaca Horizontal yang positif. Respon positif ini dibuktikan oleh hasil observasi, wawancara, dan jurnal. (2) Hasil belajar ranah pengetahuan siswa kelas XI IPS 2 SMA Sultan Agung 3 Semarang ada peningkatan setelah diterapkan metode P2R dan pola membaca Horizontal pada KD mengidentifikasi informasi teks eksplanasi. Hal tersebut dibuktikan dengan peningkatan nilai rata-rata hasil tes siswa pada siklus I ini yakni 78,88 dan siklus II dengan presentase ketuntasan meningkat sebesar 20% dari siklus I ke siklus I. Peneliti memberikan saran, yaitu (1) Guru mata pelajaran bahasa Indonesia hendaknya pada saat melakukan proses pembelajaran membaca mengidentifikasi informasi teks eksplanasi menggunkan metode P2R dan pola membaca Horizontal dapat mengatur waktu dengan tepat dan mengelola kelas dengan baik. (2) Guru hendaknya tetap melatih keterampilan membaca mengidentifikasi pada proses pembelajaran KD mengidentifikasi informasi teks eksplanasi, sehingga siswa sudah terbiasa dapat memahami dan mengidentifikasi infromasi yang ada dalam bacaan teks. (3) Peneliti lain dalam bidang pendidikan khususnya pendidikan bahasa Indonesia dapat melakukan penelitian serupa dengan menggunakan metode dan media pembelajaran yang berbeda sehingga didapat berbagai alternatif metode dan media pembelajaran keterampilan membaca.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | mengidentifikasi teks eksplanasi, metode P2R, pola Horizontal |
Subjects: | P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Pendidikan Bahasa dan Sastra |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1) |
Depositing User: | mahargjo hapsoro adi |
Date Deposited: | 11 Dec 2019 13:12 |
Last Modified: | 11 Dec 2019 13:12 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33747 |
Actions (login required)
View Item |