PENGARUH ALAT PERMAINAN EDUKATIF TERHADAP KEMAMPUAN KOGNITIF BIDANG PENGEMBANGAN GEOMETRI ANAK USIA DINI PADA ANAK KELOMPOK TK A
Desy Ayu Fitriana , 1601414067 (2019) PENGARUH ALAT PERMAINAN EDUKATIF TERHADAP KEMAMPUAN KOGNITIF BIDANG PENGEMBANGAN GEOMETRI ANAK USIA DINI PADA ANAK KELOMPOK TK A. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (PENGARUH ALAT PERMAINAN EDUKATIF TERHADAP KEMAMPUAN KOGNITIF BIDANG PENGEMBANGAN GEOMETRI ANAK USIA DINI PADA ANAK KELOMPOK TK A)
- Published Version
Download (861kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan permasalahan yang muncul pada siswa kelompok A di TK Al Irsyad Pemalang yaitu masih rendahnya kemampuan kognitif anak dalam mengenal bentuk geometri dikarenakan kurangnya alat atau media pembelajaran yang digunakan oleh guru. Dalan penelitian ini, terdapat rumusan masalah yaitu apakah terdapat pengaruh dalam penggunaan alat permainan edukatif terhadap kemampuan kognitif bidang pengembangan geometri pada anak usia dini kelompok TK A? Kemudian tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui ada atau tidak ada pengaruh alat permainan edukatif terhadap kemampuan anak dalam mengenal bentuk geometri. Objek penelitian ini adalah anak usia dini berusia 4-5 tahun di TK Al Irsyad, Pemalang. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jenis pre-eksperimen dan desain penelitian one group pre-post test dimana peneliti mengobservasi sebelum dan sesudah perlakuan. Sampel yang digunakan purposive sampling, besar sampel 30 anak. Dari hasil deksipsi data dilihat bahwa rerata skor pre-test sebesar 1,83 lebih rendah dari rerata skor post-test sebesar 3,07. Hasil uji statistik menunjukkan bahwa dari hasil uji normalitas menggunakan one sample kolmogorov smirnov test didapat nilai p yaitu 0,200 > α = 0,05 diketahui bahwa data berdistribusi normal. Dari uji Paired T-test program SPSS versi 24.0 menunjukkan bahwa nilai Sig sebesar 0,00 < 0,05 dan nilai -thitung <-ttabel (-28,358 < -2,0452 yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima.). Dapat disimpulkan bahwa alat permainan edukatif berpengaruh terhadap kemampuan kognitif anak dalam mengenal geometri pada anak kelompok A di TK Al Irsyad Kabupaten Pemalang.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | alat permainan edukatif, kemampuan kognitif, geometri |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD, S1 |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD (S1) |
Depositing User: | mahargjo hapsoro adi |
Date Deposited: | 06 Dec 2019 12:36 |
Last Modified: | 06 Dec 2019 12:36 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33700 |
Actions (login required)
View Item |