“Bagaimana Mereka Mengubahku ?” (Interpretative Phenomenological Analysis tentang Rekonstruksi Identitas pada Muslimah Bercadar)


Santi Riksa Pratiwi , 1511415112 (2019) “Bagaimana Mereka Mengubahku ?” (Interpretative Phenomenological Analysis tentang Rekonstruksi Identitas pada Muslimah Bercadar). Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of “Bagaimana Mereka Mengubahku ?” (Interpretative Phenomenological Analysis tentang Rekonstruksi Identitas pada Muslimah Bercadar)]
Preview
PDF (“Bagaimana Mereka Mengubahku ?” (Interpretative Phenomenological Analysis tentang Rekonstruksi Identitas pada Muslimah Bercadar)) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Persepsi masyarakat terhadap muslimah bercadar cederung negatif, namun masih terdapat individu yang memilih untuk bercadar. Diperlukan pemahaman lebih lanjut terkait pembetukan identitas baru atau rekonstruksi identitas pada muslimah bercadar. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana konstruksi identitas yang terbentuk berkaitan dengan identitas diri dan identitas sosial pada muslimah bercadar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan fenomenologis. Sumber data dari penelitian ini adalah muslimah yang telah menggunakan cadar minimal dalam waktu 6 bulan dan menjadi bagian dari komunitas P******. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan menggunakan wawancara. Pengecekan keabsahan data yang digunakan yaitu validitas (kualitas penelitian) dengan empat kualitas penelitian. Teknik analisis data yang digunakan oleh peneliti merupakan teknik analisis data melalui pendekatan fenomenologis dengan IPA (Interpretatif phenomenological analysis). Hasil penelitian menemukan sepuluh tema berkaita dengan fungsi kognitif, perasaan, perilaku, dan faktor yang mempengaruhinya. Fungsi kognitif yang muncul pada muslimah bercadar yaitu pemikiran bahwa cadar sangat bermanfaat, ketaatan terhadap hukum agama semakin kuat, keinginan berbuat baik agar mendapatkan surga, pengalaman buruk dengan laki-laki hingga mengenal cadar, serta meneladani kepribadian Rasul dan sahabat Rasul. Tema terkait perasaan yaitu perasaan lebih nyaman ketika bercadar. Tema terkait perilaku yaitu berperilaku sebaik mungkin dan mengajak orang lain. Tema terkait faktor yang mempengaruhi muslimah bercadar yaitu keluarga yang memahami keputusan untuk bercadar, pengaruh komunitas dakwah P****** yang cukup kuat, serta lingkungan pertemanan, tetangga dan masyarakat umum yang kurang mendukung.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Rekonstruksi Identitas, Muslimah Bercadar, Komunitas
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 05 Dec 2019 14:18
Last Modified: 05 Dec 2019 14:18
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33666

Actions (login required)

View Item View Item