PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PPKn SISWA KELAS V SD NEGERI DABIN I KECAMATAN GUMELAR KABUPATEN BANYUMAS
Novi Rismahwati , 1401415262 (2019) PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PPKn SISWA KELAS V SD NEGERI DABIN I KECAMATAN GUMELAR KABUPATEN BANYUMAS. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PPKn SISWA KELAS V SD NEGERI DABIN I KECAMATAN GUMELAR KABUPATEN BANYUMAS)
- Published Version
Download (765kB) | Preview |
Abstract
Keberhasilan belajar siswa dapat dilihat dari hasil belajar yang telah diperoleh setelah mengikuti pendidikan. Hasil belajar dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya motivasi belajar dan disiplin belajar. Siswa yang mempunyai motivasi belajar yang baik akan memengaruhi hasil belajar yang diperoleh. Begitu pula siswa yang mempunyai disiplin belajar tinggi akan memengaruhi hasil belajar yang tinggi juga. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh motivasi belajar dan disiplin belajar terhadap hasil belajar PPKn siswa kelas V SDN Daerah Binaan 1 Kecamatan Gumelar Kabupaten Banyumas. Penelitian ini menggunakan metode ex post facto dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas V SDN Daerah Binaan 1 Kecamatan Gumelar Kabupaten Banyumas yang berjumlah 191 siswa dengan sampel 135 siswa. Metode analisis data penelitian ini meliputi uji prasyarat analisis terdiri dari uji normalitas, uji linieritas, uji multikolinieritas, dan uji heteroskedastisitas, serta analisis akhir yang terdiri dari uji korelasi sederhana, uji regresi sederhana, uji korelasi berganda, uji regresi berganda, koefisien determinan, dan uji koefisien regresi secara bersama sama (uji F). Hasil uji hipotesis pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar PPKn menujukkan bahwa thitung > ttabel (4,044 ˃ 1,978), berarti Ho ditolak. Hasil uji hipotesis pengaruh disiplin belajar terhadap hasil belajar menunjukkan bahwa thitung > ttabel (5,098 ˃ 1,978), berarti Ho ditolak. Hasil uji hipotesis pengaruh motivasi belajar dan disiplin belajar terhadap hasil belajar menunjukkan bahwa Fhitung > Ftabel (17.507 > 3.064), berarti Ho ditolak. Motivasi belajar berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap hasil belajar PPKn sebesar 11%. Disiplin belajar berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap hasil belajar sebesar 16,3%. Motivasi belajar dan disiplin belajar berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap hasil belajar PPKn sebesar 21%. Saran, sebaiknya guru memberikan penghargaan kepada siswa yang berprestasi agar mereka termotivasi dalam belajar dan mempertegas atuan di sekolah agar siswa lebih disiplin dalam mengerjakan tugas.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Disiplin Belajar, Hasil Belajar, Motivasi Belajar. |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Depositing User: | mahargjo hapsoro adi |
Date Deposited: | 03 Dec 2019 13:28 |
Last Modified: | 03 Dec 2019 13:28 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33534 |
Actions (login required)
View Item |