HUBUNGAN LINGKUNGAN SEKOLAH DAN DISIPLIN BELAJAR SISWA DENGAN HASIL BELAJAR PPKn KELAS V SDN KECAMATAN KEBONAGUNG KABUPATEN DEMAK
Maulina Nur Janah , 1401415068 (2019) HUBUNGAN LINGKUNGAN SEKOLAH DAN DISIPLIN BELAJAR SISWA DENGAN HASIL BELAJAR PPKn KELAS V SDN KECAMATAN KEBONAGUNG KABUPATEN DEMAK. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (HUBUNGAN LINGKUNGAN SEKOLAH DAN DISIPLIN BELAJAR SISWA DENGAN HASIL BELAJAR PPKn KELAS V SDN KECAMATAN KEBONAGUNG KABUPATEN DEMAK)
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Lingkungan sekolah dan disiplin belajar siswa merupakan faktor yang mempengaruhi hasil belajar siswa. Seseorang yang memiliki lingkungan sekolah yang baik dan didukung oleh disiplin belajar yang baik akan berpengaruh positif terhadap hasil belajar siswa. Semakin baik lingkungan sekolah dan disiplin belajar siswa maka akan semakin baik pula hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah (1) menguji hubungan antara lingkungan sekolah dengan hasil belajar PPKn Kelas V SDN Kecamatan Kebonagung Kabupaten Demak. (2) menguji hubungan antara disiplin belajar siswa dengan hasil belajar PPKn Kelas V SDN Kecamatan Kebonagung Kabupaten Demak. (3) menguji hubungan lingkungan sekolah dan disiplin belajar siswa secara bersama-sama dengan hasil belajar PPKn Kelas V SDN Kecamatan Kebonagung Kabupaten Demak. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 182 siswa kelas V SD Negeri di Kecamatan Kebonagung Kabupaten Demak. Teknik pengambilan sampel menggunakan cluster sampling dengan cara one stage cluster sampling sebanyak 107 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, observasi, dan dokumentasi. Uji instrumen dilakukan dengan uji validitas dan uji reliabilitas. Teknik analisis data dengan statistik deskriptif, uji normalitas, uji linieritas, uji multikolinieritas, analisis korelasi sederhana, analisis korelasi ganda, dan uji determinasi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara lingkungan sekolah dengan hasil belajar PPKn diperoleh koefisien korelasi rhitung = 0,698 dan termasuk kategori kuat; (2) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara disiplin belajar siswa dengan hasil belajar PPKn diperoleh koefisien korelasi rhitung = 0,665 dan termasuk kategori kuat; (3) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara lingkungan sekolah dan disiplin belajar siswa secara bersama-sama dengan hasil belajar PPKn, diperoleh koefisien korelasi rhitung = 0,723 termasuk kategori kuat serta berkontribusi sebesar 52,3%. Simpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara lingkungan sekolah dan disiplin belajar siswa secara bersama-sama dengan hasil belajar PPKn Kelas V SDN Kecamatan Kebonagung Kabupaten Demak. Saran bagi guru dan sekolah hendaknya dapat menciptakan lingkungan sekolah yang kondusif dan meningkatkan disiplin belajar siswa dalam upaya meningkatkan hasil belajar siswa.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | disiplin belajar siswa; hasil belajar PPKn SD; lingkungan sekolah |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Depositing User: | mahargjo hapsoro adi |
Date Deposited: | 02 Dec 2019 13:02 |
Last Modified: | 02 Dec 2019 13:02 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33459 |
Actions (login required)
View Item |