PENGEMBANGAN MEDIA GAMBAR ILUSTRASI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA KELAS V SD NEGERI 02 SEKARAN KOTA SEMARANG


Nugroho Wahyu Utomo , 1401414253 (2019) PENGEMBANGAN MEDIA GAMBAR ILUSTRASI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA KELAS V SD NEGERI 02 SEKARAN KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PENGEMBANGAN MEDIA GAMBAR ILUSTRASI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA KELAS V SD NEGERI 02 SEKARAN KOTA SEMARANG]
Preview
PDF (PENGEMBANGAN MEDIA GAMBAR ILUSTRASI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA KELAS V SD NEGERI 02 SEKARAN KOTA SEMARANG) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Bahasa Indonesia merupakan salah satu bahasa yang penting dan digunakan sebagai bahasa pengantar pendidikan. Komponen utama berbahasa yaitu mendengarkan, berbicara, menulis, dan membaca. Berdasarkan data pra penelitian menunjukkan bahwa kendala yang terdapat dalam pembelajaran Bahasa salah satunya yaitu pada komponen berbicara yaitu kurangnya ketersediaan media pembelajaran yang mendukung jalannya proses pembelajaran. Media pembelajaran yang dipakai hanya menggunakan gambar yang terdapat di buku pelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media, menguji kelayakan media dan menguji keefektifan media Gambar Ilustrasi pada muatan Bahasa Indonesia kelas V SDN Sekaran 02 Gunungpati Kota Semarang. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D). Prosedur penelitian ini yaitu analisis kebutuhan, perancangan media, pembuatan media, dan pengujian media. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Sekaran 02 dengan Teknik sampel jenuh yaitu seluruh siswa kelas V SDN Sekaran 02. Teknik pengumpulan data yang dibutuhkan menggunakan observasi, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data produk, uji normalitas, uji-t, dan uji N-gain. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pengembangan Media Gambar Ilustrasi Muatan Bahasa Indonesia Materi Keterampilan Berbicara Kelas V SDN Sekaran 02 Gunungpati Kota Semarang layak digunakan, berdasar penilaian dari ahli media dengan skor 65 persentase 90,2% dan masuk dalam kriteria sangat layak, dan media pembelajaran ini berpengaruh terhadap kemampuan berbicara siswa dengan adanya perbedaan rata-rata hasil uji-t sebesar 23,6799 yang lebih besar dari ttabel yaitu 0,166 sehingga Ha diterima dan peningkatan rata-rata (gain) sebesar 0,6908 dengan kriteria pemahaman sedang. Simpulan penelitian ini adalah Media Gambar Ilustrasi Muatan Bahasa Indonesia Materi Keterampilan Berbicara dikategorikan layak setelah mendapat penilaian validasi dari ahli materi dan ahli media, dan efektif untuk digunakan pada pembelajaran Bahasa Indonesia. Saran untuk guru sekolah agar media ini diharapkan dapat bermanfaat dan dikembangkan menjadi media pembelajaran alternatif muatan Bahasa Indonesia.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: bahasa Indonesia; gambar ilustrasi; keterampilan berbicara
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 28 Nov 2019 14:19
Last Modified: 28 Nov 2019 14:19
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33400

Actions (login required)

View Item View Item