STRATEGI PEMASARAN PRODUK PEMBELAJARAN DIGITAL MAHASISWA JURUSAN KURIKULUM DAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN PADA MARKETPLACE
Maskur Alfaqih , 1102414031 (2019) STRATEGI PEMASARAN PRODUK PEMBELAJARAN DIGITAL MAHASISWA JURUSAN KURIKULUM DAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN PADA MARKETPLACE. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (STRATEGI PEMASARAN PRODUK PEMBELAJARAN DIGITAL MAHASISWA JURUSAN KURIKULUM DAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN PADA MARKETPLACE)
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Hasil pengembangan produk pembelajaran digital oleh mahasiswa Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan (KTP) belum bisa dimanfaatkan sebagai modal dalam berwirausaha. Mahasiswa dapat berwirausaha melalui produk tersebut dengan cara menjual pada marketplace yang khusus menjual produk digital seperti Ratakan dan Idaff. Dengan memanfaatkan produk digital untuk berwirausaha, mahasiswa tidak hanya mendapatkan nilai lebih dalam mata kuliah namun juga mendapatkan keuntungan secara finansial. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peluang berwirausaha produk pembelajaran digital pada marketplace, serta pemanfaatan produk pembelajaran digital untuk berwirausaha. Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode deskriptif kualitatif. Teknik analisis data menggunakan model interaktif dan teknik keabsahan menggunakan triangulasi data. Produk pembelajaran digital mahasiswa jurusan KTP perpeluang untuk dipasarkan pada matketplace Ratakan dan Idaff. Dari hasil penelitian diketahui bahwa produk yang dikembangkan oleh mahasiswa jurusan KTP berpeluang untuk dijual pada marketplace Ratakan dan Idaff karena produk yang dikembangkan oleh mahasiwa memenuhi kriteria produk yang akan dijual. Mahasiswa mampu memanfaatkan produk pembelajaran digital untuk didesiminasikan (distribusi) dalam bidang ilmu Teknologi Pendidikan khususnya dalam diseminasi media pembelajaran
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Produk pembelajaran digital, marketplace |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan, S1 |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan (S1) |
Depositing User: | mahargjo hapsoro adi |
Date Deposited: | 26 Nov 2019 16:13 |
Last Modified: | 26 Nov 2019 16:13 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33329 |
Actions (login required)
View Item |