HUBUNGAN ANTARA KONFLIK KERJA DENGAN PERILAKU POLITIK ORGANISASI PADA KARYAWAN HOTEL CHANTI SEMARANG


Muhammad Faqih Majid , 1511414045 (2019) HUBUNGAN ANTARA KONFLIK KERJA DENGAN PERILAKU POLITIK ORGANISASI PADA KARYAWAN HOTEL CHANTI SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1511414045.pdf]
Preview
PDF
Download (768kB) | Preview

Abstract

Perilaku politik organisasi merupakan suatu tindakan untuk mempengaruhi dan terarah, yang bersifat mementingkan diri sendiri demi mendapatkan keuntungan individu dalam organisasi. Hasil studi penelitian menunjukan bahwa karyawan pada Hotel Chanti Semarang memiliki tingkat periaku politik organisasi yang rendah. Dengan demikian menunjukan bahwa rata-rata karyawan pada Hotel Chanti Semarang dalam melaksanakan pekerjaan dan mencapai tujuan pribadi seperti mendapatkan promosi jabatan, kenaikan gaji dan mendapatkan tunjangan, tidak menggunakan cara-cara yang terbilang tidak etis dilakukan dalam dunia kerja. Diketahui bahwa salah satu variabel yang mempengaruhi tinggi rendahnya perilaku politik organisasi adalah konflik kerja. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara konflik kerja dengan perilaku politik organisasi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif korelasional dengan populasi dalam penelitian ini adalah karyawan Hotel Chanti Semarang. Jumlah sampel sebanyak 66 karyawan. Teknik sampling yang digunakan yaitu incidental sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan skala perilaku politik organisasi yang berisi 29 aitem dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,962 dan skala konflik kerja terdiri atas 25 aitem dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,920. Hasil perhitungan dibantu dengan software pengolahan data, didapati konflik kerja pada karyawan Hotel Chanti Semarang dalam kategori sedang, dengan aspek yang paling berpengaruh, yaitu aspek konflik seseorang dengan organisasi. Adapun perilaku politik organisasi dalam kategori rendah dengan aspek yang paling berpengaruh, yaitu aspek menyerang atau menyalahkan orang lain. Uji hipotesis dilakukan dengan formula korelasi spearman menghasilkan nilai rho sebesar 0.739 dengan taraf signifikasi 0,005. Dengan demikian, hipotesis yang berbunyi ada hubungan antara konflik kerja dengan perilaku politik organisasi pada karyawan Hotel Chanti Semarang diterima. Semakin tinggi konflik kerja karyawan maka semakin tinggi perilaku politik organisasi. Sebaliknya, semakin rendah konflik kerja karyawan, maka semakin rendah pula perilaku politik organisasi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Konflik Kerja, Perilaku Politik Organisasi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 25 Nov 2019 16:36
Last Modified: 25 Nov 2019 16:36
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33307

Actions (login required)

View Item View Item