STUDI EVALUASI PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KURIKULUM 2013 BAGI GURU SENI BUDAYA DI SMAN 1 BERGAS DAN SMAN 1 TUNTANG KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2016
Feni Heriyatni , 1102413011 (2018) STUDI EVALUASI PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KURIKULUM 2013 BAGI GURU SENI BUDAYA DI SMAN 1 BERGAS DAN SMAN 1 TUNTANG KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2016. Under Graduates thesis, FIP.
Preview |
PDF (STUDI EVALUASI PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KURIKULUM 2013 BAGI GURU SENI BUDAYA DI SMAN 1 BERGAS DAN SMAN 1 TUNTANG KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2016)
- Published Version
Download (3MB) | Preview |
Abstract
Diklat Kurikulum 2013 itu penting. Sebagai Kurikulum baru memang diperlukan Diklat untuk semua Mata Pelajaran khususnya dalam penelitian ini yaitu mapel Seni Budaya. Implementasi Kurikulum 2013 memerlukan Diklat karena sangat berpengaruh terhadap peserta Diklat, bertujuan supaya guru mampu mengimplementasikan Kurikulum 2013 di sekolah dengan baik. Diklat dilaksanakan tepatnya bulan Mei 2016 di LPMP Jateng yang diikuti oleh 29 peserta dari kabupaten Semarang yaitu seperti di SMAN 1 Bergas dan SMAN 1 Tuntang dan dari setiap sekolah diambil 1 peserta. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan pelaksanaan program Diklat Kurikulum 2013 dalam meningkatkan kemampuan teknis implementasi Kurikulum 2013, menganalisis dan mendeskripsikan output program Diklat Kurikulum 2013 bagi guru Seni Budaya, serta menganalisis dan mendeskripsikan outcome program Diklat Kurikulum 2013. Penelitian ini menggunakan pendekkatan kualitatif jenis studi evaluative dengan desain Descrepancy model (kesenjangan). Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tekhnik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi dengan sumber yang dicapai degan membandingkan hasil wawancara dengan pengamatan/observasi dan dokumen yang terkait dngan keberhasilan suatu program Diklat Kurikulum 2013. Hasil penelitian menunjukan bahwa dalam pelaksanaan program Diklat Kurikulum 2013 dalam meningkatkan kemampuan teknis implementasi Kurikulum 2013 sudah terlaksana dengan baik dari mulai proses hingga hasilnya, serta sarana prasarana yang memadai dalam menunjang Diklat. Output program Diklat Kurikulum 2013 bagi guru Seni Budaya sudah efektif setelah diadakannya Diklat Kurikulum 2013 untuk Guru Mata Pelajaran disemua jenjang pendidikan, dari proses belajar mengajar yang disesuaikan berdasarkan RPPnya dan karakteristik peserta didiknya. Outcome program Diklat Kurikulum 2013 sudah berkembang cukup baik, dimana guru mampu menciptakan kreatifitas dalam pembelajaran dan menjadi fasilitator yang baik bagi peserta didiknya. Kendala yang dihadapi guru ketika proses belajar mengajar hanya perlu dikoreksi dengan lebih memperhatikan situasi dan kondisi peserta didiknya, dan harus benar-benar disesuaikan dengan karakteristik pesertanya dan disiapkan segala sesuatunya untuk keperluan ketika akan mengajar supaya peserta didik bisa mengikuti proses belajar dengan baik dan tujuan pembelajaranpun bisa tercapai dengan maksimal.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Studi evaluasi, Diklat, Kurikulum 2013, Seni Budaya. |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan, S1 |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan (S1) |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 29 Apr 2019 13:49 |
Last Modified: | 29 Apr 2019 13:49 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/32546 |
Actions (login required)
View Item |