PENGARUH INTENSITAS MEMBACA AL-QURAN DAN KEMAMPUAN MENGHAFAL AL-QURAN TERHADAP KETERAMPILAN MEMBACA CEPAT PADA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMPIT BINA AMAL SEMARANG


Asma Hanifah , 2101411148 (2018) PENGARUH INTENSITAS MEMBACA AL-QURAN DAN KEMAMPUAN MENGHAFAL AL-QURAN TERHADAP KETERAMPILAN MEMBACA CEPAT PADA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMPIT BINA AMAL SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 2101411148.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (10MB) | Preview

Abstract

Membaca merupakan salah satu keterampilan dari empat keterampilan berbahasa yang memiliki peranan penting dalam kehidupan manusia. Membaca bukan lagi sebatas jendela dunia, tapi menjadi cakrawala ilmu pengetahuan. Fisher (1981: 272) menyebutkan bahwa membaca memerlukan rangkaian gerakan mata, menguraikan bahasa (decoding), membahasakan (encoding), dan memanfaatkan kesadaran linguistik. Tujuan utama membaca adalah untuk mendapatkan informasi, baik dengan membaca intensif (pemahaman) ataupun dengan membaca ekstensif (cepat). Membaca cepat adalah kemampuan membaca dengan memperhatikan tujuan dari membaca. Kecepatan membaca harus fleksibel, artinya kecepatan itu tidak harus selalu sama, ada kalanya diperlambat karena bahan-bahan dan tujuan kita membaca (Soedarso 2004: 18). Kecepatan membaca dapat disesuaikan dengan kebutuhan membaca apabila kata-kata dalam wacana tergolong tidak asing, dapat dilalui dengan cepat. Namun, apabila ada kata-kata yang tergolong asing dapat diperlambat untuk memahami makna kata tersebut. Kecepatan membaca disesuaikan dengan kemampuan pembaca memahami isi wacana. Masalah yang dikaji dalam penelitian ini, yaitu (1) Bagaimanakah pengaruh intesitas membaca Al-Quran terhadap keterampilan membaca cepat?, (2) Bagaimanakah pengaruh kemampuan menghafal Al-Quran terhadap keterampilan membaca cepat?, (3) Bagaimana pengaruh kemampuan membaca Al-Quran dan menghafal Al-Quran terhadap keterampilan membaca cepat? Dengan tujuan penelitian, yaitu (1) Mengetahui pengaruh intesitas membaca Al-Quran terhadap keterampilan membaca cepat, (2) Mengetahui pengaruh kemampuan menghafal Al-Quran terhadap keterampilan membaca cepat, (3) Mengetahui pengaruh intensitas membaca Al-Quran dan kemampuan menghafal Al-Quran terhadap keterampilan membaca cepat. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif. Metode penelitian kuantitatif banyak menggunakan angka yang dimulai dari pengumpulan data, penafsiran terhadap data hingga hasil yang diperolehnya. Penelitian kuantitatif dapat diartikan sebagai penelitian yang berlandaskan filsafat positivisme yang memandang realitas atau fenomena yang dapat diklasifikasikan, relatif tetap, konkret, teramati, terukur, dan hubungan gejala sebab akibat. Penelitian kuantitatif ini menggunakan metode survei yaitu merupakan metode yang digunakan untuk mendapatkan data dari tempat tertentu yang alamiah, tetapi peneliti melakukan perlakuan misalnya dengan mengedarkan kuisioner, tes, wawancara terstruktur dan sebagainya (Sugiyono, 2012: 12). Pengambilan data pada penelitian ini menggunakan metode angket atau kuisioner dan dokumentasi. Analisis data menggunakan perhitungan statistik dengan program SPSS for windows release versi 16.0. Hasil penelitian ini meliputi (1) Ada pengaruh positif antara Intensitas Membaca Al-Quran dan Kemampuan Menghafal Al-Quran terhadap keterampilan membaca cepat pada peserta didik kelas VIII SMPIT Bina Amal Semarang sebesar 0,158. (2) Ada pengaruh positif Intensitas Membaca Al-Quran terhadap keterampilan membaca cepat pada peserta didik kelas VIII SMPIT Bina Amal Semarang sebesar 0,312. (3) Ada pengaruh positif Kemampuan Menghafal Al-Quran terhadap keterampilan membaca cepat pada peserta didik kelas VIII SMPIT Bina Amal Semarang sebesar 0,023. Berdasarkan temuan tersebut, peneliti menyarankan bagi guru hendaknya memberikan dukungan sepenuhnya terhadap peserta didiknya untuk meningkatkan intensitas membaca al-quran dan tetap mempertahankan kemampuannya dalam menghafal al-quran. Bagi peserta didik hendaknya meningkatkan intensitas membaca al-quran dan mempertahankan kemampuan menghafal al-quran agar keterampilan membaca cepat dapat lebih meningkat. Dan bagi sekolah hendaknya memberikan peserta didik ruang untuk meningkatkan intensitas membaca al-quran. Agar terdapat keselarasan antara intensitas membaca al-quran, kemampuan menghafal al-quran dan keterampilan membaca cepat pada peserta didik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Intensitas Membaca Al-Quran, Kemampuan Menghafal Al-Quran, Keterampilan Membaca Cepat
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Pendidikan Bahasa dan Sastra
L Education > Special Education > Language and literature education
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1)
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 12 Apr 2019 17:35
Last Modified: 12 Apr 2019 17:36
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/32455

Actions (login required)

View Item View Item