APLIKASI Metarhizium anisopliae, NEMATODA ENTOMOPATOGEN DAN KOMBINASI KEDUANYA TERHADAP MORTALITAS LARVA Oryctes rhinoceros DI LAPANGAN


Rika Rahmawati , 4411412023 (2017) APLIKASI Metarhizium anisopliae, NEMATODA ENTOMOPATOGEN DAN KOMBINASI KEDUANYA TERHADAP MORTALITAS LARVA Oryctes rhinoceros DI LAPANGAN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4411412023.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (529kB) | Preview

Abstract

Desa Jerukwangi merupakan salah satu desa penghasil buah kelapa di Jepara. Produktivitas buah kelapa untuk beberapa tahun terakhir mengalami penurunan akibat serangan hama imago Oryctes rhinoceros L. (Coleoptera: Scarabaeidae). Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji keefektifan Metarhizium anisopliae (MET), Nematoda entomopatogen (NEP) dan campuran MET & NEP pada larva O. rhinoceros di lapangan. M. anisopliae yang digunakan dalam bentuk formulasi konidia dengan tepung kaolin (ZIUM OR WP), diperolah dari BPTBUN Salatiga. Nematoda yang digunakan adalah spesies Heterorhabditios sp, diperoleh dari jurusan HPT, Fakultas Pertanian, Universitas Jember. Formulasi dalam bentuk cair dengan media spon berisi 10 x 106 NEP tiap kemasan. Larva O. rhinoceros yang digunakan adalah larva instar III yang diperolah dari sarang. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK), yang menggunakan tiga perlakuan dan 10 kali ulangan terdiri dari 10 ekor larva. Perlakuan terdiri pemberian dosis MET sebanyak 100gr, pemberian dosis NEP pengenceran 3.5 liter untuk satu kemasan dan kombinasi keduanya. Masingmasing perlakuan terdapat satu perlakuan kontrol. Aplikasi MET, NEP dan campuran MET & NEP tidak efektif untuk mengendalikan larva O. rhinoceros di lapangan. Mortalitas larva O. rhinoceros hanya mencapai 6% pada aplikasi MET, 16% pada aplikasi NEP dan 19% pada aplikasi campuran MET & NEP

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Aplikasi, MET, NEP, Oryctes rhinoceros
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi, S1
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 01 Mar 2019 14:44
Last Modified: 01 Mar 2019 14:44
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/32357

Actions (login required)

View Item View Item