DESAIN PANDUAN PEMBELAJARAN DISCOVERY MATERI HUKUM-HUKUM DASAR KIMIA UNTUK GURU KIMIA SMA/MA


Nur Halimah , 4301413102 (2017) DESAIN PANDUAN PEMBELAJARAN DISCOVERY MATERI HUKUM-HUKUM DASAR KIMIA UNTUK GURU KIMIA SMA/MA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of DESAIN PANDUAN PEMBELAJARAN DISCOVERY MATERI HUKUM-HUKUM DASAR KIMIA UNTUK GURU KIMIA SMA/MA]
Preview
PDF (DESAIN PANDUAN PEMBELAJARAN DISCOVERY MATERI HUKUM-HUKUM DASAR KIMIA UNTUK GURU KIMIA SMA/MA) - Published Version
Download (610kB) | Preview

Abstract

Kurikulum 2013 menuntut pembelajaran berpendekatan saintifik dan student centered. Guru berperan penting dalam pembelajaran sehingga harus bisa melaksanakan kegiatan pembelajaran saintifik dengan baik. Kenyataan di lapangan, guru masih kesulitan dan belum sepenuhnya menerapkan pembelajaran saintifik. Metode ceramah dari guru masih sangat mendominasi dalam pembelajaran. Panduan pembelajaran dengan pendekatan saintifik untuk guru perlu dikembangkan sebagai salah satu bantuan mempersiapkan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan panduan pembelajaran untuk guru kimia dengan model pembelajaran discovery sebagai pedoman guru melaksanakan pembelajaran pada materi hukum-hukum dasar kimia. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Research and Development (R & D) dengan model pengembangan 4-D Thiagarajan & Semmel, yang kemudian dimodifikasi menjadi 3-D karena penelitian sebatas prototype. Model 3-D terdiri dari pendefinisian (Define), perancangan (Design), dan pengembangan (develop). Hasil penelitian menunjukkan bahwa panduan pembelajaran discovery materi hukum-hukum dasar kimia untuk guru kimia SMA/MA yang dikembangkan layak digunakan berdasarkan penilaian pakar/ahli. Panduan pembelajaran praktis dan mudah dilaksanakan dilihat dari hasil tanggapan guru serta hasil aktivitas guru dan siswa dalam pembelajaran. Hasil tanggapan dari empat orang guru menunjukkan rerata skor 33,5 dengan kriteria sangat terbantu. Hasil penilaian aktivitas dua guru dalam pembelajaran dengan media bantu panduan pembelajaran menunjukkan skor sebesar 20 dengan kriteria sangat baik dan 18,67 dengan kriteria baik. Hasil penilaian aktivitas siswa dalam pembelajaran dengan media bantu panduan panduan menunjukkan skor sebesar 36 dan 33 dengan kriteria baik. viii

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: discovery learning, hukum-hukum dasar kimia, panduan pembelajaran.
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QD Chemistry
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia, S1
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 03 Jul 2019 15:40
Last Modified: 03 Jul 2019 15:40
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/32262

Actions (login required)

View Item View Item