KEEFEKTIFAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN LEMBAR KERJA PRAKTIKUM PADA PENINGKATAN KETERAMPILAN LABORATORIUM SISWA


Siti Nurjanah , 4301412073 (2017) KEEFEKTIFAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN LEMBAR KERJA PRAKTIKUM PADA PENINGKATAN KETERAMPILAN LABORATORIUM SISWA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of KEEFEKTIFAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN LEMBAR KERJA PRAKTIKUM PADA PENINGKATAN KETERAMPILAN LABORATORIUM SISWA]
Preview
PDF (KEEFEKTIFAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN LEMBAR KERJA PRAKTIKUM PADA PENINGKATAN KETERAMPILAN LABORATORIUM SISWA) - Published Version
Download (325kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan model problem based learning berbantuan lembar kerja praktikum pada peningkatan keterampilan laboratorium siswa terkait materi koloid. Penelitian dilaksanakan di SMA Negeri 2 Semarang. Sampel yang digunakan sebanyak dua kelas yaitu kelas XI MIA 12 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIA 11 sebagai kelas kontrol. Metode pengumpulan data yang digunakan antara lain metode dokumentasi, observasi, tes dan angket. Setelah dilakukan uji kesamaan dua varian diperoleh hasil bahwa kemampuan awal siswa pada kedua kelas sama. Uji ketuntasan klasikal kelas eksperimen diperoleh lebih dari 75 % sedangkan kelas kontrol belum mencapai ketuntasan klasikal untuk aspek kognitifnya. Keterampilan laboratorium aspek perencanaan percobaan, melakukan eksperimen, menafsirkan dan evaluasi hasil pada kelas eksperimen lebih tinggi dari kelas control, sedangkan pada aspek presentasi keduanya memiliki persentase yang sama. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan model problem based learning berbantuan lembar kerja praktikum efektif meningkatkan keterampilan laboratorium siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Problem Based Learning; Lembar Kerja Praktikum; Keterampilan Laboratorium.
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QD Chemistry
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia, S1
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 26 Jun 2019 20:24
Last Modified: 26 Jun 2019 20:24
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/32193

Actions (login required)

View Item View Item