KETEPATAN KLASIFIKASI DENGAN MENGGUNAKAN METODE MULTIVARIATE ADAPTIVE REGRESSION SPLINE (MARS) PADA DATA KELOMPOK RUMAH TANGGA KABUPATEN CILACAP


Saroful Anam , 4111412029 (2017) KETEPATAN KLASIFIKASI DENGAN MENGGUNAKAN METODE MULTIVARIATE ADAPTIVE REGRESSION SPLINE (MARS) PADA DATA KELOMPOK RUMAH TANGGA KABUPATEN CILACAP. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4111412029.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (662kB) | Preview

Abstract

Kelompok rumah tangga berdasarkan pengeluaran per kapita dipisahkan atas dua kelompok yaitu kelompok rumah tangga miskin dan tidak miskin. Pemisahan objek ke dalam suatu kelompok tertentu digunakan metode klasifikasi. Tujuan penelitian ini adalah mengklasifikasikan dan menghitung tingkat kesalahan hasil klasifikasi kelompok rumah tangga di Kabupaten Cilacap berdasarkan faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kemiskinan menggunakan metode Multivariate Adaptive Regression Spline (MARS). MARS merupakan salah satu metode regresi nonparametrik yang dapat digunakan untuk data berdimensi tinggi. Untuk mendapatkan model MARS terbaik, dilakukan kombinasi nilai Basis Function (BF), Maksimum Interaction (MI), dan Minimum Observation (MO) dengan cara trial and error. Model terbaik yang dipilih adalah model dengan kombinasi BF=45, MI=3, MO=1 karena memiliki nilai GCV terkecil yaitu sebesar 0,030. Berdasarkan variabel-variabel yang mempengaruhi kelompok rumah tangga, diperoleh hasil klasifikasi dari 37 rumah tangga dengan kategori miskin, 34 rumah tangga tepat diklasifikasikan ke dalam kategori miskin, sedangkan 3 rumah tangga salah diklasifikasikan salah dan masuk ke dalam kategori miskin. Begitu juga dari 113 rumah tangga dengan kategori tidak miskin, 113 rumah tangga tepat diklasifikasikan ke dalam kategori tidak miskin, dan tidak ada rumah tangga yang salah diklasifikasikan ke dalam rumah tangga dengan kategori miskin. Diperoleh ketepatan hasil klasifikasi sebesar 98,00% nilai Apparent Error Rate (APER) sebesar 2,00% dan nilai uji Press’s Q menunjukkan bahwa secara statistik metode MARS sudah konsisten dalam mengklasifikasi data. Sehingga untuk penelitian mengenai klasifikasi selanjutnya disarankan menggunakan metode MARS karena terbukti menghasilkan ketepatan klasifikasi yang akurat.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Klasifikasi, Kelompok Rumah tangga, Multivariate Adaptive Regression Spline (MARS)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika, S1
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 14 Jan 2019 15:46
Last Modified: 14 Jan 2019 15:50
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/32170

Actions (login required)

View Item View Item