PENGEMBANGAN MEDIA FILM KARTUN BERBAHASA JAWA UNTUK PEMBELAJARAN BERDIALOG SISWA KELAS X SMA DI BANYUMAS


Sri Galuh Witriningrum , 2601411023 (2017) PENGEMBANGAN MEDIA FILM KARTUN BERBAHASA JAWA UNTUK PEMBELAJARAN BERDIALOG SISWA KELAS X SMA DI BANYUMAS. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGEMBANGAN MEDIA FILM KARTUN BERBAHASA JAWA UNTUK PEMBELAJARAN BERDIALOG SISWA KELAS X SMA DI BANYUMAS]
Preview
PDF (PENGEMBANGAN MEDIA FILM KARTUN BERBAHASA JAWA UNTUK PEMBELAJARAN BERDIALOG SISWA KELAS X SMA DI BANYUMAS) - Published Version
Download (323kB) | Preview

Abstract

Materi pembelajaran berdialog bahasa Jawa SMA di Kabupaten Banyumas menggunakan wangsalan/parikan belum dikuasai secara maksimal oleh siswa. Hal ini dikarenakan kurangnya kosakata bahasa Jawa yang dimiliki, serta siswa lebih sering menggunakan bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, materi yang dimiliki guru kurang memadai, dikarenakan guru hanya mengandalkan materi di LKS pada proses pembelajaran. Buku dan LKS yang dimiliki sekolah menggunakan bahasa Jawa dialek Solo/Nyogja serta sebagian besar guru hanya menggunakan media papan tulis. Oleh karena itu, penelitian ini mengembangkan media film kartun berbahasa Jawa untuk pembelajaran berdialog siswa kelas X SMA di Banyumas yang berisikan materi menggunakan dialek Banyumasan. Rumusan masalah penelitian ini adalah (1) bagaimana kebutuhan guru dan siswa terhadap pengembangan media film kartun berbahasa Jawa untuk pembelajaran berdialog siswa kelas X SMA di Banyumas, (2) bagaimana pengembangan media media film kartun berbahasa Jawa untuk pembelajaran berdialog siswa kelas X SMA di Banyumas, (3) bagaimana uji coba terbatas media film media film kartun berbahasa Jawa unuk pembelajaran berdialog siswa kelas X SMA di Banyumas. Tujuan penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan kebutuhan guru dan siswa terhadap media pengembangan media film kartun berbahasa Jawa untuk pembelajaran siswa kelas X SMA di Banyumas, (2) mengembangankan media pembelajaran berdialog bahasa Jawa film kartun untuk siswa kelas X SMA di Banyumas, (3) uji coba terbatas media film kartun berbahasa Jawa dalam pembelajaran berdialog siswa kelas X SMA di Banyumas. Desain penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian Research and Delelopment (R&D). Prosedur penelitian yang dilakukan antara lain (1) potensi dan masalah, (2) pengumpulan data, (3) desain produk, (4) validasi produk, (5) revisi produk, (6) uji coba terbatas. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan tes. Instrumen penelitian menggunakan angket kebutuhan siswa dan guru, angket uji ahli media dan materi, angket guru sebagai pengguna dan tes perbuatan. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil analisis kebutuhan menyatakan bahwa siswa dan guru membutuhkan media film kartun berbahasa Jawa. Siswa membutuhkan media tersebut untuk memudahkan mereka dalam proses pembelajaran. Guru membutuhkan media untuk menarik minat siswa. Selain itu, guru membutuhkan media pembelajaran berdialog berisikan unggah-ungguh dan memuat materi wangsalan/parikan. Media film kartun berbahasa Jawa dibuat menggunakan aplikasi Corel Draw yang meliputi empat proses yaitu (1) teknik dan strategi yang digunakan, yaitu persiapan, pemilihan alat-alat produksi dan penulisan naskah cerita. (2) produksi, yaitu pembuatan aset karakter dan latar, animating atau menghidupkan karakter, export animating atau mengubah gambar ke dalam bentuk file menjadi format JPEG. (3) pasca produksi, yaitu rendering atau penciptaan gambar, editingvideo atau mengubah bentuk file menjadi satu file video jadi. (4) penyajian, yaitu proses menyalin data digital ke dalam bentuk disk. Berdasarkan uji ahli materi, penyajian materi sudah baik. Selain itu, dialog menggunakan bahasa Jawa dialek setempat yakni Banyumasan. Berdasarkan uji ahli media, secara umum film yang dibuat kualitasnya sudah baik. Berdasarkan uji coba terbatas pembelajaran yang menggunakan media film kartun berbahasa Jawa dianggap sudah efektif. Perbaikan materi yaitu penempatan font atau penulisan huruf diganti dengan adegan. Perbaikannya adalah pengemasan CD dan packing masih belum terselesaikan. Validasi ahli materi, materi dialog bahasa Jawa yang digunakan baik karena memilih dialek setempat yakni dialek Banyumasan. Validasi ahli media, secara umum film yang dibuat kualitasnya sudah baik. Validasi dari pengguna, secara umum film yang dibuat kualitasnya sudah baik dan sesuai dengan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP). Saran yang diberikan berdasarkan hasil penelitian ini yaitu (1) media pembelajaran berdialog menggunakan media film kartun berbahasa Jawa dalam penelitian ini dapat digunakan sebagai media pembelajaran di sekolah pada KD parikan/wangsalan, (2) Siswa hendaknya dibiasakan berbicara menggunakan bahasa Jawa baik dalam ragam ngoko maupun ragam krama, sehingga siswa mampu berbicara sesuai dengan unggah-ungguh basa, (3) Media pembelajaran berdialog menggunakan media film kartun berbahasa Jawa dapat digunakan guru bahasa Jawa untuk mengembangkan media lainnya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: pembelajaran berdialog, film kartun.
Subjects: N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR
N Fine Arts > NX Arts in general
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 26 Jun 2019 20:21
Last Modified: 26 Jun 2019 20:21
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/32019

Actions (login required)

View Item View Item