REFERENSI DALAM WACANA BERBAHASA JAWA DI SURAT KABAR
Winiar Faizah Aruum , 2102406672 (2010) REFERENSI DALAM WACANA BERBAHASA JAWA DI SURAT KABAR. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Microsoft Word (REFERENSI DALAM WACANA BERBAHASA JAWA DI SURAT KABAR)
- Published Version
Download (640kB) |
Abstract
Pengulangan unsur dalam wacana tulis yang sering dilakukan seperti pelaku perbuatan, penderita perbuatan, pelengkap perbuatan, perbuatan yang dilakukan oleh pelaku, dan tempat perbuatan, untuk mengacu kembali atau memperjelas makna. Maka dari itu untuk mendapatkan wacana yang tidak hanya kohesif tetapi juga koheren, pemilihan kata dan penempatannya harus sesuai atau tepat, maka referensinya atau pengacuannya harus jelas. Referensi atau pengacuan adalah salah satu jenis kohesi gramatikal yang berupa satuan lingual tertentu yang mengacu pada satuan lingual yang lain atau satuan acuan yang mendahului atau mengikutinya. Masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah (1) jenis penanda referensial apa yang terdapat pada wacana berbahasa Jawa di surat kabar, (2) wujud penanda referensial apa sajakah yang terdapat pada wacana berbahasa Jawa di surat kabar. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsi jenis penanda referensial yang terdapat pada wacana berbahasa jawa di surat kabar, dan mendeskripsi wujud penanda referensial yang terdapat pada wacana berbahasa Jawa di surat kabar. Data penelitian diambil dari penggalan wacana berbahasa Jawa di surat kabar Suara Merdeka, Kedaulatan Rakyat, dan Solopos bulan Mei 2010. Pendekatan dalam penelitian ini, secara teoretis dan metodologis. Secara teoretis digunakan pendekatan analisis wacana, sedangkan secara metodologis digunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Dalam penelitian ini data yang diambil adalah penggalan wacana yang mengandung referensi dalam surat kabar Suara merdeka, Kedaulatan Rakyat, dan Solopos bulan Mei 2010. Sumber data penelitian ini adalah wacana berbahasa Jawa dalam surat kabar Suara Merdeka, Kedaulatan Rakyat, dan Solopos bulan Mei 2010 yang mengandung referensi. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode simak dengan teknik catat. Metode analisis data yang digunakan adalah metode agih. Metode penyajian analisis data adalah metode informal karena hanya menggunakan kata-kata biasa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis penanda referensial di surat kabar berdasarkan acuannya yakni pengacuan endofora dan pengacuan eksofora, berdasarkan satuan lingual meliputi persona, demonstratif, dan komparatif, kemudian berdasarkan bentuknya yakni referensi dengan nama, referensi dengan kata ganti, dan referensi dengan pelesapan. Adapun wujud penanda referensial dalam wacana berbahasa Jawa di surat kabar tersebut meliputi aku ‘saya’, kula ‘saya’, -ku ‘-ku’, –ne ‘-nya’, njenengan’kamu’, kowe ‘kamu’, panjenenganipun ‘dia’, piyambakipun ‘dia’, –mu ‘-mu’, dheweke ‘dia’, sampeyan ‘kamu’, kowe kabeh ‘kalian semua’, kita ‘kita’, mengko ‘nanti’, wingi ‘kemarin’, kepungkur ‘yang lalu’, iki ‘ini’, ndisik ‘dahulu’, mbesok ‘besok’, durung suwe iki ‘belum lama ini’, mbiyen ‘dahulu’, sesuk ‘besok’, rumiyin ‘dahulu’, ngenjingipun ‘besoknya’, saiki ‘sekarang’, kae ‘itu’, mrene ‘kesini’, kuwi ‘itu’, kono ‘situ’, kene ‘sini’, ngriki ‘sini’, iku ‘itu’, mengkono ‘itu’, punika ‘ini’, nika ‘itu’, mau ‘tadi’, kasebut ‘tersebut’, kaya ‘seperti’, diibaratake ‘diibaratkan’, diupamakake ‘diumpamakan’, semono uga ‘demikian juga’. Penelitian ini, mengkaji dari segi wacana, dan fokus penelitian pada penanda referensial saja. Oleh karena itu, diharapkan ada penelitian lebih lanjut mengenai wacana dalam surat kabar, jadi tidak hanya penanda refernsial saja, tetapi dengan kajian yang lain yakni menggunakan kajian berupa pemarkah kohesi referensial, dan aspek referensi sebagai elemen kohesi.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | wacana tulis berbahasa Jawa, referensi. |
Subjects: | P Language and Literature > P Philology. Linguistics |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa (S1) |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 08 Aug 2011 06:18 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 05:05 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/3195 |
Actions (login required)
View Item |