EKSISTENSI KESENIAN KUDA LUMPING GROUP PANJI BUDHOYO DI DUSUN SURUGAJAH DESA NGARGOSARI KECAMATAN SUKOREJO KABUPATEN KENDAL


Aditya Rinanjani , 2501409046 (2016) EKSISTENSI KESENIAN KUDA LUMPING GROUP PANJI BUDHOYO DI DUSUN SURUGAJAH DESA NGARGOSARI KECAMATAN SUKOREJO KABUPATEN KENDAL. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of EKSISTENSI KESENIAN KUDA LUMPING GROUP PANJI BUDHOYO DI DUSUN SURUGAJAH DESA NGARGOSARI KECAMATAN SUKOREJO KABUPATEN KENDAL]
Preview
PDF (EKSISTENSI KESENIAN KUDA LUMPING GROUP PANJI BUDHOYO DI DUSUN SURUGAJAH DESA NGARGOSARI KECAMATAN SUKOREJO KABUPATEN KENDAL) - Published Version
Download (241kB) | Preview

Abstract

Kesenian Kuda Lumping keindahaannya dapat dilihat pada gerak kostum, iringan, dan proses pertunjukannya. Kesenian kuda lumping juga dapat dilihat ketika para penari mengalami trance. Bagi masyarakat bahwa percaya bahwa ada roh yang telah memasuki tubuh penari. Kesenian Kuda Lumping sebagai media ekpresi dan juga sebagai media perekat dalam bermasyarakat sehingga kesenian Kuda Lumping Dusun Surugajah Desa Ngargosari Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal. Tujuan penelitian yang dilakukan ini adalah mengetahui sejauh mana Eksistensi dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi Eksistensi Kesenian Kuda Lumping Group Kesenian “Panji Budhoyo” Dusun Surugajah Desa Ngargosari Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan estetis koreografi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adlah observasi, wawancara, dokumentasi. Teknik analaisis data peneliti menggunakan empat alur kegiatan yang harus dilakukan yaitu : mereduksi data, penyajian data, dan teoritis. Hasil penelitian, Eksistensi Kesenian Kuda Lumping adalah (1) masih tetap melakukan latihan setiap satu kali dalam seminggu. (2) Mengadakan Pertunjukan minimal satu kali dlam satu tahun salah satunya dalam acara ulang tahun Group Kesenian Panji Budhoyo (3) Mengadakan pertunjukan diluar desa seperti acara hajatan, festival-festival dan lain sebagainya. (4) masih menjuarai berbagai macam acara dan festival Budaya baik dari tingkat daerah maupun Nasional. Faktor yang mempengaruhi keeksistensian Kesenian Kuda Lumping adalah (1) Loyalitas Group Kesenian Panji Budhoyo dan selalu menjaga kemurnian kesenian kuda lumping (2) peran serta masyarakat sebagai penikmat kesenian Kuda lumping (3) Peranserta dan kontribusi pemerintah terutama Kabupaten Kendal dalam pelestarian Kesenian Kuda Lumping Group Panji Budhoyo yang menjadi salah satu kesenian yang ada di daerah Kabupaten Kendal. Saran kepada masyarakat supaya tetap menjaga dan melestarikan keseenian kuda lumping dengan cara menampilkan kesenian kuda lumping pada acara-acara yang digelar di daerahnya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kesenian Kuda Lumpping, eksistensi.
Subjects: N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR
N Fine Arts > NX Arts in general
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Tari)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 26 Jun 2019 20:07
Last Modified: 26 Jun 2019 20:07
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31931

Actions (login required)

View Item View Item