KEPEMIMPINAN BUPATI BATANG DALAM TRANSPARANSI ANGGARAN DANA PADA TAHUN 2012-2017


Hesti Candrasari, 3312413017 (2017) KEPEMIMPINAN BUPATI BATANG DALAM TRANSPARANSI ANGGARAN DANA PADA TAHUN 2012-2017. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 3312413017.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (463kB) | Preview

Abstract

Kabupaten Batang adalah merupakan kabupaten di provinsi Jawa Tengah telah melaksanakan pemilihan kepala daerah secara langsung, untuk periode 2012-2017 menetapkan pasangan Yoyok Riyo Sudibyo dan Soetadi terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Batang. Kepemimpinan kepala daerah di Kabupaten Batang selama ini cenderung didominasi dari kalangan sipil dan kader politik, namun dengan kehadiran Yoyok Riyo Sudibyo dengan gaya kepemimpinan yang berbeda tentunya memberikan perubahan dalam melaksanakan tata kelola pemerintahan serta memberikan kesan baru bagi masyarakat Kabupaten Batang. Bupati yang telah diganjar penghargaan Bung Hatta Anticorruption Award 2015 karena transparansi anggaran yang dilakukan dengan trobosan barunya yaitu dengan melakukan festival anggaran, saat ini dikenal sebagai salah satu kepala daerah yang bersih dari korupsi. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengetahui bagaimana Bupati Batang dalam memimpin aparat kerja pemerintahnya (2) Mengetahui apa yang dilakukan Bupati Batang untuk pelaksanaan transparansi anggaran dana (3) Mengetahui apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan transparansi anggaran dana. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Bupati Batang Bapak Yoyok Riyo Sudibyo dalam memimpin SKPD mengarah kedalam ciri-ciri pemimpin yang demokratis, mulai dari pengambilan keputusan, memberikan contoh perilaku, pemberian motivasi serta memberikan dorongan semangat kerja terhadap bawahannya. Hal tersebut dibuktikan dengan keterbukaan Bapak Yoyok Riyo Sudibyo dalam menerima saran atau ide dari SKPD atau pejabat-pejabat dan masyarakat yang terkait dalam pemerintahannya dan kemampuannya dalam menghadapi permasalah yang dihadapi terlebih dalam hal transparansi, serta juga tegas dalam hal kedisiplinan terutama dalam pemilihan SKPD dengan mutu SDM yang bagus serta kedisiplinan kerja SKPD pemerintah Kabupaten Batang agar bekerja secara transparan dan penuh tanggungjawab. (2) Dalam Kegiatan Pelaksanaan Transparansi Anggaran Dana Bapak Yoyok Riyo Sudibyo telah berhasil membuat inovasi-inovasi baru terkait tentang keterbukaan dalam pelayanan publik, yaitu dengan membuat sebuah event festival anggaran dana dengan tujuan untuk memberikan informasi yang terkait dengan dokumen dokumen dan kegiatan perencanaan penganggaran dan laporan pertanggungjawaban semua pelaksana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Disamping itu Bapak Yoyok Riyo Sudibyo juga membuat kegiatan Bupati Batang Mendegar atau biasa disebut BBM, disini masyarakat dapat bertatap muka dan berkomunikasi dengan Bupati secara langsung dengan saling memberikan masukan-masukan terkait dengan pemerintahan Kabupaten Batang. Kemudian inovasi selanjutnya adalah pembentukan sebuah lembaga organisasi yaitu UPKP2 dengan tujuan agar masyarakat dapat mengadu, memberi masukan dan mengkritik setiap kegiatan yang dilakukan oleh pemerintahan Kabupaten Batang. (3) Faktor pendukung seorang Bapak Yoyok Riyo Sudibyo dalam melaksanakan kegiatan transparansi anggaran dana berasal masyarakat, beberapa SKPD yang mempunyai satu pemikiran serta lembaga-lembaga negara. Sedangkan faktor penghambat dalam melaksanakan kegiatan transparansi anggaran dana tersebut adalah budaya yang sudah melekat pada masing-masing individu yang memiliki anggapan bahwa seorang mantan perwira yang bukan kalangan elit politik diragukan kepemimpinanya sehingga dalam mewujudkan kegiatan tersebut tidak mudah serta orang-orang yang tidak suka dengan Bapak Yoyok Riyo Sudibyo. Saran, penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada Pemerintah Kabupaten Batang mengenai perlunya peningkatan kerja secara disiplin dan penuh tanggungjawab untuk masyarakat Kabupaten Batang agar pelayanan publik berjalan dengan baik sehingga tercipta pemerintahan yang bersih serta transparan

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan, Kepala Daerah, Transparansi dan Akuntabilitas
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
J Political Science > JS Local government Municipal government
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, S1
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 13 Dec 2018 18:51
Last Modified: 04 Apr 2019 14:43
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31898

Actions (login required)

View Item View Item