PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB BERBASIS ANDROID UNTUK KEMAHIRAN MEMBACA SISWA KELAS VIII MTs KABUPATEN SEMARANG


Hidayatun Munafa’ah , 2303412053 (2017) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB BERBASIS ANDROID UNTUK KEMAHIRAN MEMBACA SISWA KELAS VIII MTs KABUPATEN SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB BERBASIS ANDROID UNTUK KEMAHIRAN MEMBACA SISWA KELAS VIII MTs KABUPATEN SEMARANG]
Preview
PDF (PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB BERBASIS ANDROID UNTUK KEMAHIRAN MEMBACA SISWA KELAS VIII MTs KABUPATEN SEMARANG) - Published Version
Download (455kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan data statistik UNESCO, menyebutkan indeks minat baca di Indonesia hanya mencapai 1:1000. Artinya minat baca siswa Indonesia masih sangatlah rendah, karena kebanyakan siswa-siswa sekarang menggunakan waktunya untuk bermain dengan gadget / telephon genggamnya masing-masing. Hal ini terjadi pula pada pembelajaran bahasa Arab, sehingga dibutuhkan media pembelajaran dengan memanfaatkan perkembangan teknologi dan informasi saat ini yaitu dengan mengembangkan media pembelajaran bahasa Arab berbasis Android. Media ini dapat digunakan dimanapun dan kapanpun, hal ini menjadi salah satu keunggulan dari media berbasis Android ini sehingga dapat meningkatkan keterampilan membaca bahasa Arab siswa. Tujuan penelitian ini yaitu: (1) mengetahui kebutuhan guru dan siswa terhadap media berbasis Android untuk keterampilan membaca bahasa Arab, (2) mendeskripsikan gambaran prototipe media berbasis Android, (3) mengetahui validitas ahli dan guru terhadap produk media berbasis Android, dan (4) mengetahui efektivitas media berbasis Android untuk keterampilan membaca bahasa Arab dengan kelas uji coba adalah kelas VIII MTs Negeri Susukan. Penelitian ini menggunakan desain research and development (R&D). Data penelitian diperoleh dengan teknik tes dan non tes. Instrumen tes yang digunakan berupa soal tes yang diberikan kepada siswa berdasarkan materi yang sudah dipelajari. Instrumen non tes yang digunakan berupa wawancara, observasi siswa terhadap kreativitas, keaktifan, peningkatan hasil belajar siswa, dan antusias siswa, angket kebutuhan guru dan siswa, angket uji validitas ahli terhadap media berbasis Android serta dokumentasi berupa foto. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa prototipe media pembelajaran berbasis Android sebagai penunjang pembelajaran keterampilan membaca bahasa Arab siswa kelas VIII MTs berbentuk aplikasi Android (.apk). Berdasarkan angket analisis kebutuhan guru dan siswa, media Android bahasa Arab ini x memuat 3 tema yaitu السّاعة (jam), يومياتنا في المدرسة (keseharian kita di sekolah), يومياتنا في البيت (keseharian kita di rumah). Analisis penilaian ahli dan praktisi adalah media Android ini layak/sesuai dalam aspek rekayasa perangkat lunak, aspek audio, maupun aspek visual. Produk yang telah dikembangkan efektif digunakan untuk kelas VIII MTs. Dengan rincian hasil uji hipotesis pihak kanan yang dihasilkan dari nilai siswa mengerjakan soal tes menunjukkan t hitung 51,304 dan hasil penilaian siswa melalui observasi menujukkan t hitung 42,1. Semuanya jatuh di daerah penerimaan Ha, sehingga Ha diterima. Adapun t tabel 1,706 jatuh pada penerimaan Ho, sehingga produk baru lebih efektif dari produk lama.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan, Media Pembelajaran Bahasa Arab, Android, dan Keterampilan Membaca.
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > L Education (General)
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Arab (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 26 Jun 2019 19:51
Last Modified: 26 Jun 2019 19:51
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31763

Actions (login required)

View Item View Item