ANALISIS BUTIR SOAL ULANGAN KENAIKAN KELAS BAHASA PRANCIS TINGKAT SMA KELAS XI TAHUN 2015/2016 DI KOTA SEMARANG


R. Ananta Nur Sandhy , 2301412038 (2016) ANALISIS BUTIR SOAL ULANGAN KENAIKAN KELAS BAHASA PRANCIS TINGKAT SMA KELAS XI TAHUN 2015/2016 DI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of ANALISIS BUTIR SOAL ULANGAN KENAIKAN KELAS BAHASA PRANCIS TINGKAT SMA KELAS XI TAHUN 2015/2016 DI KOTA SEMARANG]
Preview
PDF (ANALISIS BUTIR SOAL ULANGAN KENAIKAN KELAS BAHASA PRANCIS TINGKAT SMA KELAS XI TAHUN 2015/2016 DI KOTA SEMARANG)
Download (371kB) | Preview

Abstract

Sebagian besar guru mata pelajaran bahasa Prancis tingkat SMA di kota Semarang menyusun soal Ulangan Kenaikan Kelas (UKK) dengan cara mengumpulkan soal-soal dari buku atau dengan mengunduh dari internet. Pemilihan butir soal yang akan diujikan tanpa melalui proses seleksi kelayakan butir soal ataupun diskusi terlebih dahulu. Dengan demikian, butir soal UKK yang diujikan belum diketahui kualitasnya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kualitas butir soal Ulangan Kenaikan Kelas bahasa Prancis tingkat SMA tahun ajaran 2015/2016 di kota Semarang secara kuantitatif, yaitu dari segi indeks kesukaran, indeks diskriminasi, dan pola jawaban soal. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Adapun objek penelitian adalah soal UKK SMA kelas XI tahun 2015/2016 dengan tema l’identité dan la vie scolaire di kota Semarang. Sample yang terpilih adalah 1 paket soal UKK dari SMA N 6 Semarang dan 2 paket soal dari SMA N 8 Semarang. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi. Metode tersebut digunakan untuk mengumpulkan soal UKK kelas XI, lembar jawab peserta, dan kunci jawaban. Hasil analisis menunjukkan bahwa : 1) indeks kesukaran butir soal UKK kelas XI di kota Semarang dinyatakan tidak baik. Hasil analisis indeks kesukaran menunjukkan presentase butir soal yang dikategorikan layak sebesar 47%, yang meliputi 13% soal sukar, 24% soal sedang, dan 10% soal mudah. 2) Indeks diskriminasi butir soal UKK kelas XI di kota Semarang dinyatakan tidak baik. Hasil analisis indeks diskriminasi menunjukkan presentase butir soal yang layak sebesar 29%, yang meliputi 22% butir soal diterima dengan perbaikan dan 7% butir soal diterima tanpa perbaikan. 3) Hasil analisis efektifitas distraktor dan ommit menunjukkan presentase butir soal yang seluruh distraktornya efektif sebesar 11%, sedangkan sebesar 89% butir soal perlu dilakukan perbaikan terhadap rumusan distraktornya. Adapun dari segi ommit, 99% butir soal sudah dinyatakan layak.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Indeks diskriminasi, indeks kesukaran, pola jawaban, UKK
Subjects: P Language and Literature > PDA French Languages
P Language and Literature > PR English literature
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Prancis (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 26 Jun 2019 19:42
Last Modified: 26 Jun 2019 19:42
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31639

Actions (login required)

View Item View Item