HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI DAN KEBIASAAN BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR GUGUS FLAMBOYAN KABUPATEN PURWOREJO


IRMA MULYAWATI , 1401413499 (2017) HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI DAN KEBIASAAN BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR GUGUS FLAMBOYAN KABUPATEN PURWOREJO. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401413499.PDF]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Matematika merupakan ilmu universal yang mendasari perkembangan teknologi modern, mempunyai peran penting dalam berbagai disiplin dan memajukan daya pikir manusia. Matematika perlu diberikan kepada peserta didik untuk membekali kemampuan berpikir logis, analitis, sistematis, kritis, kreatif, dan kemampuan bekerjasama. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan: 1) hubungan motivasi belajar dengan hasil belajar Matematika siswa kelas V SDN Gugus Flamboyan Kabupaten Purworejo; 2) hubungan kebiasaan belajar dengan hasil belajar Matematika siswa kelas V SDN Gugus Flamboyan Kabupaten Purworejo; 3) hubungan motivasi belajar dan kebiasaan belajar dengan hasil belajar Matematika siswa kelas V SDN Gugus Flamboyan Kabupaten Purworejo. Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasi. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SDN Gugus Flamboyan Kabupaten Purworejo berjumlah 140 siswa. Sampel penelitian ini sebanyak 100 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik probability sampel dengan proportionate stratified random sampling. Teknik pengumpulan data melalui angket dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan statistik deskriptif, uji normalitas, uji linieritas, uji multikolinieritas, analisis korelasi sederhana, analisis korelasi ganda, uji signifikansi. Berdasarkan hasil analisis data menunjukkan bahwa: (1) ada hubungan positif antara motivasi belajar dengan hasil belajar Matematika siswa kelas V SDN Gugus Flamboyan Kabupaten Purworejo dengan koefisien korelasi 0,535 (rhitung 0,535 > rtabel 0,195) pada taraf nyata 0,05 dengan kategori keeratan korelasi kuat; (2) ada hubungan positif antara kebiasaan belajar dengan hasil belajar Matematika siswa kelas V SDN Gugus Flamboyan Kabupaten Purworejo dengan koefisien korelasi 0,593 (rhitung 0,593 > rtabel 0,195) pada taraf nyata 0,05 dengan kategori keeratan korelasi kuat; (3) ada hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi belajar dan kebiasaan belajar dengan hasil belajar Matematika siswa kelas V SDN Gugus Flamboyan Kabupaten Purworejo dengan koefisien korelasi 0,615 (rhitung 0,615 > rtabel 0,195) dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,005 dan Fhitung 29,475 > Ftabel 3,09 pada taraf signifikansi 5%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi belajar dan kebiasaan belajar dengan hasil belajar Matematika siswa kelas V SDN Gugus Flamboyan Kabupaten Purworejo.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: hasil belajar; kebiasaan belajar; motivasi belajar
Subjects: L Education > L Education (General) > Learning Outcomes
L Education > L Education (General) > motivation to learn
L Education > LC Special aspects of education > study habits
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 12 Jul 2018 13:49
Last Modified: 12 Jul 2018 13:49
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31462

Actions (login required)

View Item View Item