HUBUNGAN MOTIVASI DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SDN GUGUS SUNAN AMPEL KABUPATEN DEMAK


Betti Cahya Wulandari , 1401413175 (2017) HUBUNGAN MOTIVASI DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SDN GUGUS SUNAN AMPEL KABUPATEN DEMAK. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401413175.pdf]
Preview
PDF
Download (893kB) | Preview

Abstract

Ruang lingkup pembelajaran IPS yang meliputi manusia, waktu, sistem sosial, dan perilaku ekonomi berdampak pada motivasi belajar yang bervariasi pada siswa kelas V SDN di Gugus Sunan Ampel Kabupaten Demak, sehingga pemerolehan hasil belajar yang berbeda. Rumusan masalah pada penelitian ini yaitu (1) apakah ada hubungan positif dan signifikan antara motivasi belajar terhadap hasil belajar IPS kelas V?; (2) apakah ada hubungan positif dan signifikan antara fasilitas belajar terhadap hasil belajar IPS kelas V?; (3) apakah ada hubungan positif dan signifikan antara motivasi dan fasilitas belajar terhadap hasil belajar IPS kelas V?. Jenis penelitian ini penelitian korelasional dengan sampel 128 siswa yang diperoleh menggunakan teknik sampel proporsional random sampling. Variabel bebas dalam penelitian ini yaitu motivasi dan fasilitas belajar, sedangkan variabel terikatnya yaitu hasil belajar IPS. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, wawancara, dan dokumentasi. Hasil analisis korelasi sederhana menunjukkan hubungan motivasi belajar terhadap hasil belajar IPS adalah positif ( 0,600) dan signifikan (0,000<0,05). Hasil analisis korelasi sederhana menunjukkan hubungan fasilitas belajar terhadap hasil belajar IPS adalah positif ( 0,600) dan signifikan (0,000<0,05). Terdapat pengaruh yang positif > (8,517>1,9789) dan signifikan (0,000<0,05) antara fasilitas belajar terhadap hasil belajar IPS. Hasil analisis korelasi ganda menunjukkan hubungan motivasi dan fasilitas belajar terhadap hasil belajar IPS adalah positif ( 0,689) dan signifikan (0,000< 0,05). Hal ini menunjukkan hubungan motivasi dan fasilitas belajar terhadap hasil belajar IPS baik secara parsial maupun simultan dalam kategori kuat dan signifikan. Simpulan penelitian ini diantaranya terdapat hubungan positif dan signifikan antara motivasi belajar terhadap hasil belajar IPS, terdapat hubungan positif dan signifikan antara fasilitas belajar terhadap hasil belajar IPS, terdapat hubungan positif dan signifikan antara motivasi dan fasilitas belajar terhadap hasil belajar IPS siswa kelas V SDN Gugus Sunan Ampel Kabupaten Demak. Peneliti menyarankan agar seluruh pihak yang terlibat langsung dalam KBM memperhatikan motivasi dan fasilitas belajar siswa, sehingga diharapkan akan meningkatkan hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Hubungan; Motivasi; Fasilitas; Hasil Belajar;
Subjects: L Education > L Education (General) > Learning Outcomes
L Education > L Education (General) > motivation to learn
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 06 Jun 2018 16:06
Last Modified: 06 Jun 2018 16:06
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31294

Actions (login required)

View Item View Item