PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN SPARKOL VIDEOSCRIBE BERBASIS CTL PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS V SDN TAMBANGAN 01 SEMARANG
Nur Widya Istanti , 1401413157 (2017) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN SPARKOL VIDEOSCRIBE BERBASIS CTL PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS V SDN TAMBANGAN 01 SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Berdasarkan Observasi awal di SDN Tambangan 01 diketahui bahwa dalam pembelajaran guru belum menggunakan media pembelajaran yang inovatif, karena masih menggunakan papan gambar. Sehingga perlu adanya media pembelajaran yang inovatif dan sesuai dengan konteks kehidupan nyata siswa. Oleh karena itu peneliti mengembangkan media pembelajaran sparkol videoscribe berbasis CTL pada mata pelajaran IPA materi daur air. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik, kevalidan, keefektifan, dan kepraktisan media pembelajaran sparkol videoscribe berbasis CTL. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Research and Development (R&D). Hasil pengembangan media divalidasi oleh ahli media dan ahli materi. Uji coba skala kecil dilakukan di kelas VB SDN Tambangan 01 Semarang dengan 9 siswa, dan uji skala besar dilakukan di kelas VA SDN Tambangan 01 Semarang dengan 32 siswa. Desain yang digunakan adalah Pre-Experimental dengan one group pretest-posttest design. Hasil penelitian di SDN Tambangan 01 Semarang menunjukkan bahwa media pembelajaran sparkol videoscribe berkarakteristik CTL yang dilengkapi dengan pertanyaan, pemodelan dan percobaan. Media ini layak digunakan berdasarkan penilaian para ahli, dari ahli media sebesar 90% dan ahli materi 96,25% dengan kriteria sangat layak. Keefektifan media pembelajaran sparkol videoscribe berbasis CTL ditinjau dari perbedaan hasil belajar siswa dengan menggunakan analisis pretest dan postest. Hasil belajar kognitif siswa dianalisis menggunakan uji-t menunjukkan nilai thitung > ttabel (11,1464 > 1,67). Setelah itu diuji kembali menggunakan uji N-Gain yang menunjukkan peningkatan sedang yaitu sebesar 0,4932. Berdasarkan hasil uji-t dan N-Gain tersebut maka dapat disimpulkan bahwa hasil belajar dalam ranah kognitif terdapat perbedaan dan mengalami peningkatan dengan kategori sedang. media pembelajaran sparkol videoscribe berbasis CTL praktis digunakan, berdasarkan persentase respons guru secara klasikal 92,5% (sangat baik), persentase respons siswa secara klasikal 88,9% (sangat baik). Simpulan penelitian ini adalah media pembelajaran sparkol videoscribe berbasis CTL yang dikembangkan berkarakteristik CTL, layak digunakan, dapat meningkatkan hasil belajar dan praktis untuk pembelajaran IPA. Saran yang dapat disampaikan yaitu sekolah dapat mengadakan pelatihan dalam pembuatan media yang inovatif dan sesuai dengan kebutuhan siswa dan kemampuan guru.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | CTL;daur air;hasil belajar;media sparkol videoscribe |
Subjects: | L Education > L Education (General) > Development of Learning Media |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 06 Jun 2018 14:46 |
Last Modified: | 06 Jun 2018 14:46 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31286 |
Actions (login required)
View Item |