PENGARUH INTENSITAS KOMUNIKASI ANTARPRIBADI GURU-SISWA DAN KONSEP DIRI SISWA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS V SD SE-DABIN III KECAMATAN PETARUKAN KABUPATEN PEMALANG


Anggita Rizki Desiliani , 1401413118 (2017) PENGARUH INTENSITAS KOMUNIKASI ANTARPRIBADI GURU-SISWA DAN KONSEP DIRI SISWA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS V SD SE-DABIN III KECAMATAN PETARUKAN KABUPATEN PEMALANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401413118.pdf]
Preview
PDF
Download (564kB) | Preview

Abstract

Motivasi siswa dipengaruhi banyak faktor, diantaranya bisa karena terciptanya kondisi lingkungan belajar yang menyenangkan bagi siswa, sehingga dalam proses pembelajaran siswa tidak merasa terpaksa apalagi tertekan. Oleh karena itulah, peran dan tanggung jawab guru sebagai pengelola pembelajaran (manager of learning) menciptakan iklim pembelajaran yang kondusif, baik iklim sosial maupun iklim psikologis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intensitas komunikasi antarpribadi guru-siswa dan konsep diri siswa terhadap motivasi belajar siswa kelas V SD Se-Dabin III Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang. Penelitian ini merupakan penelitian non eksperimen jenis expost facto dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V dari 9 SD se-Dabin III di Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang Tahun Pelajaran 2016/2017 yang terdiri dari 11 kelas dan berjumlah 327 siswa. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri se-Dabin III Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang adalah sebanyak 180 siswa. Cara pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan sampel proporsi atau proportional random sampling karena populasi di setiap sekolah berbeda. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda, uji F dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan (1) ada pengaruh yang signifikan antara intensitas komunikasi antarpribadi guru-siswa terhadap motivasi belajar siswa kelas V SD Se-Dabin III Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang. Hal ini ditunjukkan dengan hasil t hitung > t tabel (6,419 > 1,645); (2) ada pengaruh antara konsep diri siswa terhadap motivasi belajar pada siswa kelas V SD Se- Dabin III Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang. Hal ini ditunjukkan dengan hasil t hitung > t tabel (2,898 > 1,645) ; (3) ada pengaruh yang signifikan antara intenstas komunikasi antarpribadi guru-siswa dan konsep diri siswa terhadap motivasi belajar pada siswa kelas V SD Se-Dabin III Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang. Hal ini ditunjukkan dengan hasi F hitung sebesar 32,475 dengan probabilitas 0,000 < tingkat signifikansi (0,05) dan koefisien determinasi sebesar 0,270 , yang artinya bahwa motivasi belajar dipengaruhi oleh komunikasi antarpribadi dan konsep diri sebesar 27%, sedangkan sisanya 73% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Antarpribadi, Konsep Diri, Motivasi Belajar
Subjects: L Education > L Education (General) > motivation to learn
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 05 Jun 2018 17:39
Last Modified: 05 Jun 2018 17:39
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31267

Actions (login required)

View Item View Item