EVALUASI KINERJA GURU SMP SE-KECAMATAN KOTA KENDAL PASCA SERTIFIKASI
Afidatun Nafiah , 1102413113 (2017) EVALUASI KINERJA GURU SMP SE-KECAMATAN KOTA KENDAL PASCA SERTIFIKASI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
Download (753kB) | Preview |
Abstract
Dalam meningkatkan kualitas pendidikan pemerintah berupaya untuk meningkatkan kualitas guru agar tercipta pendidikan yang berkualitas. Berkaitan dengan hal ini pemerintah menetapkan undang-undang nomor 14 tahun 2005 tentang guru dan dosen, pada bab 1 pasal 1 ayat (1): “Guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Kinerja guru dalam perencanaan pembelajaran (2) Kinerja guru dalam pelaksanaan pembelajaran (3) Kinerja guru dalam evaluasi pembelajaran (4) Upaya guru dalam mengembangkan diri sebagai figur guru profesional secara berkelanjutan (5) Upaya guru yang sudah mendapat tunjangan profesi memenuhi tuntutan jam mengajar minimal. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif persentase. Alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket, observasi, wawancara dan dokumentasi. Kinerja guru SMP dalam perencanaan pembelajaran termasuk dalam kategori baik. Hal ini terlihat sebanyak 21 responden (70%) termasuk dalam kategori baik sedangkan 9 responden (30%) termasuk dalam kategori sangat baik. Kinerja guru SMP dalam pelaksanaan pembelajaran termasuk dalam kategori baik. Hal ini terlihat sebanyak sebanyak 19 responden berada dalam kategori sangat baik (63,33%) dan terdapat 11 responden termasuk dalam kategori baik (36,66%). Kinerja guru SMP dalam evaluasi pembelajaran termasuk dalam kategori baik sebanyak sebanyak 14 responden berada dalam kategori sangat baik ( 46,66 %) dan terdapat 16 responden berada dalam kategori baik (53,33%). Upaya pengembangan diri sebagai figur guru profesional secara berkelanjutan yaitu dengan mengikuti berbagai kegiatan ilmiah, mengembangkan model pembelajaran, menulis karya ilmiah, membuat alat peraga/media, pengikuti kegiatan pengembangan kurikulum. Untuk upaya guru yang sudah mendapat tunjangan profesi memenuhi tuntutan jam mengajar minimal rata-rata guru sudah memenuhi standar minimal jam mengajar 24 jam tatap muka perminggu. Bahkan beberapa guru jam mengajarnya lebih dari 24 jam tatap muka perminggu. upaya yang dilakukan oleh guru yang sudah memenuhi tuntutan jam mengajar minimal yaitu dengan meningkatkan etos kerja, berkomitmen pada proses belajar siswa, menguasai secara mendalam materi pelajaran dan cara mengajarkannya, berpikir sistematis tentang apa yang dilakukan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kinerja Guru, Guru SMP, Sertifikasi |
Subjects: | L Education > Educational Institutions |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan (S1) |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 23 May 2018 17:51 |
Last Modified: | 23 May 2018 17:51 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/31093 |
Actions (login required)
View Item |