EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN TGT (TEAMS GAME TOURNAMENT) BERBANTUAN GAME EDUKASI BERBASIS ANDROID DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA JEPANG SISWA SMA PGRI 1 PATI


: Joko Prastiyo , 2302413024 (2017) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN TGT (TEAMS GAME TOURNAMENT) BERBANTUAN GAME EDUKASI BERBASIS ANDROID DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA JEPANG SISWA SMA PGRI 1 PATI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 2302413024.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (629kB) | Preview

Abstract

Model pembelajaran adalah salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam kegiatan belajar mengajar. Pemilihan model pembelajaran yang tepat mampu meningkatkan kemampuan belajar siswa serta menangani berbagai permasalah yang dihadapi. Berdasarkan observasi yang dilakukan peneliti di SMA PGRI 1 Pati terdapat permasalahan pengelolaan kelas yang kurang dari guru khususnya guru bahasa Jepang. Salah satu faktor penyebab dari permasalahan tersebut adalah jumlah siswa yang banyak yaitu berjumlah 40 hingga 45 siswa per kelas, sehingga guru merasa kesulitan untuk mengelola kelas besar tersebut. Menurut penulis untuk mengatasi permasalahan tersebut diperlukan teknik dan media yang sesuai dengan tujuan seperti model pembelajaran TGT (Teams game tournament) berbantuan game edukasi berbasis android dapat diujicobakan dalam penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas model pembelajaran TGT (Teams game tournament) berbantuan game edukasi berbasis android untuk menigkatkan hasil belajar siswa SMA PGRI 1 Pati. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan model eksperimen post-test only control design. Populasi dari penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA PGRI 1 Pati dan sampelnya dari kelas XI IPS 3 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPS 2 kelas kontrol Berdasarkan hasil perhitungan menggunakan rumus t-test diperoleh ݐ௛௜௧௨௡௚ = 5,38 sedangkan ݐ௧௔௕௘௟ untuk db 86 adalah 1,99 (5%) karenaݐ�௛௜௧௨௡௚ lebih besar daripada ݐ௧௔௕௘௟ , maka hipotesis ” model pembelajaran TGT (teams game tournament) berbantuan game edukasi berbasis android efektif dalam meningkatkan hasil belajar bahasa jepang siswa SMA PGRI 1 pati” diterima. Adapun kekurangan yang didapat dari penelitian ini adalah hasil rata-rata nilai posttest yang didapat oleh siswa kelas eksperimen dan kontrol masih berada dibawah KKM. Namun jika model pembelajaran ini dilaksanakan dalam jangka waktu yang lama, besar kemungkinan mampu meningkatkan hasil belajar siswa secara perlahan-lahan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas, game Edukasi, Android
Subjects: L Education > Special Education > Language and literature education
P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Jepang (S1)
Depositing User: Indah Tri Pujiati
Date Deposited: 26 Mar 2018 18:19
Last Modified: 26 Mar 2018 18:19
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/30550

Actions (login required)

View Item View Item