DESAIN IDENTITAS PERUSAHAAN BATIK RD PEKALONGAN


Rizky Wibawa , 2411409043 (2016) DESAIN IDENTITAS PERUSAHAAN BATIK RD PEKALONGAN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 2411409043.PDF]
Preview
PDF - Published Version
Download (316kB) | Preview

Abstract

Selama ini perusahaan belum melakukan strategi promosi atau menciptakan identitas visual secara menyeluruh, disebabkan perusahaan tersebut merupakan perusahaan yang baru berdiri. Mengingat pentingnya identitas visual untuk membangun citra perusahaan, maka perusahaan tersebut membutuhkan corporate identity untuk membangun citra perusahaan. Pentingnnya corporate identity sangat disadari oleh perusahaan Batik RD Berdasarkan prosedur berkarya tahap-tahap yang dilakukan dengan cara: Penetapan tujuan, Studi pustaka, Riset, Observasi, Wawancara, Analisisi kebutuhan, Penetapan konsep, Persiapan memotret, Pemotretan. Pemilihan foto, Sket alternatif desain, Tata letak/layout, Konsultasi Dosen pembimbing dan persetujuan klien, Print out/ Percetakan, Penyajian karya desain. Karya yang di hasilkan berupa “Kertas surat, Business card, Nota, Map, Identy card, X-banner, stiker dengan posisi potrait dan Amplop, Neon box dengan posisi landscape dan juga di aplikasikan ke media lain berupa Mobil, Seragam, Gantungan kunci dan Mug warna yang digunakan didominasi dengan warna jingga, hitam dan putih. Pembuatan karya identitas perusahaan ini berfungsi untuk lebih mengenalkan kepada masyarakat tentang batik RD Pekalongan sehingga masyarakat Pekalongan, luar kota Pekalongan dapat mengenal batik RD Pekalongan. Pada perancangan logo dibuat dengan dengan menggunakan warna jingga dan putih. Kendala- kendala yang dihadapi dalam proses perancangan Identitas ini yaitu menentukan konsep desain yang sesuai dengan khalayak dan kebutuhan,. Untuk mengatasi kendala-kendala yang dihadapi dilakukan obervasi terlebih dahulu baik observasi dan wawancar ke pihak Batik RD Pekalongan, pihak konsumen, dan pada pihak kompetitor. Pembuatan karya ini menggunakan bantuan software Adobe Ilustrator CS3. Diharapkan nantinya penyebaran karya ini ke masyarakat, masyarakat dapat dengan mudah menyerap isi pada desain visual Batik RD Pekalongan. Identitas perusahaan yang telah dirancang dapat dijadikan sebagai portofolio untuk menjalin kerjasama dengan instansi ataupun perusahaan. Identitas ini nantinya dapat di jadikan sebagai media untuk mempromosikan batik RD kepada masyarakat Pekalongan maupun luar Pekalongan dan Internasional.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Desain identitas perusahaan batik RD Pekalongan
Subjects: N Fine Arts > NC Drawing Design Illustration
N Fine Arts > ND Painting
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Seni Rupa (S1)
Depositing User: Eko Handoyo Eko
Date Deposited: 31 Jan 2018 12:34
Last Modified: 31 Jan 2018 12:34
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/29579

Actions (login required)

View Item View Item