PENGARUH KOMPETENSI DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN KOPERASI SIMPAN PINJAM (KSP) UTAMA KARYA CABANG SEMARANG


Lailatul Badriyah , 7101412163 (2017) PENGARUH KOMPETENSI DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN KOPERASI SIMPAN PINJAM (KSP) UTAMA KARYA CABANG SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 7101412163.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (694kB) | Preview

Abstract

Pertumbuhan dan perluasan ekonomi di Indonesia serta perkembangan teknologi saat ini kian maju pesat. Salah satunya ditunjukkan dengan perkembangan koperasi. Dalam perkembangannya tentu tidak lepas dari organisasi. Struktur organisasi koperasi terdiri dari rapat anggota, pengurus, badan pemeriksa, manajer, dan karyawan. Kinerja yang maksimal sangat penting bagi keberhasilan perusahaan. Namun, masalah yang sering dihadapi koperasi adalah karyawan masih belum dapat memaksimalkan target yang ditentukan oleh perusahaan dan malah mengalami penurunan. Data target pada KSP Utama Karya Cabang Semarang pada tahun 2012 sampai 2015 yang dibebankan kepada karyawan belum penuh terealisasi, yaitu sebesar 88,66% dan mengalami penurunan dalam pencapaian target di tahun 2013 sampai 2014. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh kompetensi dan motivasi terhadap kinerja karyawan KSP Utama Karya Cabang Semarang. Populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan KSP Utama Karya Cabang Semarang. Jumlah sampel sebanyak 36 karyawan. Pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh. Metode yang digunakan dalam pengambilan data adalah angket dan dokumentasi. Data variabel dianalisis dengan analisis deskriptif presentase dan analisis regresi berganda. Dari hasil analisis deskriptif diperoleh kompetensi, motivasi dan kinerja dalam setiap indikator masih belum maksimal. Hasil statistik menunjukkan bahwa terdapat pengaruh kompetensi dan motivasi terhadap kinerja sebesar 63,1%. Kompetensi berpengaruh terhadap kinerja karyawan sebesar 22,27%. Sedangkan Motivasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan sebesar 27,56%. Simpulan dari penelitian ini adalah kompetensi dan motivasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan KSP Utama Karya Cabang Semarang baik secara simultan maupun parsial. Saran yang berkaitan dengan penelitian ini adalah karyawan koperasi sebaiknya harus lebih teliti dan cermat dalam melaksanakan tugas yang diberikan. Selain itu, kompetensi terkait dengan pengetahuan dan keterampilan karyawan sebaiknya lebih ditingkatkan kembali sehingga diharapkan dapat memberikan hasil kerja yang optimal pada perusahaan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kompetensi, Motivasi, Kinerja dan Koperasi
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 15 May 2019 13:51
Last Modified: 15 May 2019 13:52
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/29568

Actions (login required)

View Item View Item