REDESAIN IDENTITAS VISUAL DAN APLIKASINYA PADA MEDIA PROMOSI STUDIOPELANGI BANYUMANIK SEMARANG


Aniza Latifah Hanum, 2411411071 (2016) REDESAIN IDENTITAS VISUAL DAN APLIKASINYA PADA MEDIA PROMOSI STUDIOPELANGI BANYUMANIK SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 2411411071.PDF]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Di Semarang sudah banyak bisnis audio visual yang berdiri, salah satunya adalah Studiopelangi Multimedia Internasional. Banyak perusahaan sejenis yang lebih dahulu berdiri dan sudah menyadari pentingnya promosi dengan menggunakan identitas visual perusahaan, dengan demikian persaingan bisnis guna mempertahankan volume penjualan dan penguasaan pasar yang telah dicapai tidak akan dapat dihindari oleh Studiopelangi. Studiopelangi sangat memerlukan inovasi dan kreatifitas agar tetap dapat bersaing dengan perusahaan lain yang bergerak di bidang yang sama, yang mana diperlukan sebuah identitas visual yang kuat untuk tetap dapat berkomunikasi dengan konsumen maupun calon konsumen. Tujuan dari perancangan proyek studi ini adalah menghasilkan sebuah identitas visual baru yang sesuai dengan karakteristik dan bidang usaha perusahaan, dan mengaplikasikan hasil rancangan identitas visual berupa redesain logo pada media promosi berbentuk stationery, merchandise, brosur, secondary packaging, papan nama perusahaan, corporate signature (seragam), dan alat transportasi perusahaan. Proses redesain identitas dan aplikasinya pada media promosi digunakan unsur dan prinsip desain untuk menghasilkan desain yang baik. Pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dengan pemilik perusahaan, studi pustaka, dan analisis data dengan menggunakan analisis SWOT untuk meningkatkan citra perusahaan dengan perbaikan dan pembenahan untuk mengenalkan identitas visual yang baru dari perusahaan melalui berbagai media komunikasi visual terutama media tercetak agar lebih dikenal oleh masyarakat. Pembuatan proyek studi ini menggunakan software CorelDraw X7 dan Adobe Photoshop Cs 6. Hasil perancangan ini adalah identitas visual baru Studiopelangi beserta aplikasinya yang berupa: (1) Redesain logo yang sesuai dengan visi misi Studiopelangi, (2) Seragam karyawan yang mencerminkan identitas dari Studiopelagi, (3) Stationery (kartu nama, kop surat, amplop surat, amplop besar, map, dan stempel) yang menampilkan identitas visual dari Studiopelangi, (4) Brosur yang berguna sebagai media promosi sekaligus informasi dari Studiopelangi, (5) Merchandise (jam dinding, kalender, notes, mouse pad) sebagai media promosi sekaligus reward bagi pelanggan, (6) Papan Nama Perusahaan yang menampilkan identitas perusahaan sekaligus sebagai media informasi keberadaan kantor Studiopelangi, (7) Alat Transportasi Perusahaan (vehicle) yang menampilkan identitas visual Studiopelangi sekaligus media promosi berjalan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Redesain, Identitas Visual, Media Promosi
Subjects: N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Rupa (S1)
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2018 13:00
Last Modified: 22 Jan 2018 13:00
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/29362

Actions (login required)

View Item View Item