KONTROL SOSIAL ORANGTUA TERHADAP PENGGUNAAN SMARTPHONE PADA REMAJA (Studi Kasus pada Keluarga Pedagang di Desa Petarukan Kabupaten Pemalang)


Nur Laela Kusuma Handayani, 3401412132 (2016) KONTROL SOSIAL ORANGTUA TERHADAP PENGGUNAAN SMARTPHONE PADA REMAJA (Studi Kasus pada Keluarga Pedagang di Desa Petarukan Kabupaten Pemalang). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 3401412132.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (425kB) | Preview

Abstract

Smartphone dapat dinikmati oleh siapa saja, salah satunya adalah remaja di Desa Petarukan. Smartphone memiliki dampak positif dan negatif. Melihat dampak yang ditimbulkan dari smartphone, kontrol sosial orangtua menjadi hal yang sangat penting bagi remaja pengguna smartphone. Orangtua di Petarukan memiliki pekerjaan sebagai pedagang. Mereka berdagang dari pagi hingga sore, sehingga waktu untuk bertemu dengan anaknya menjadi berkurang. Untuk mengontrol anak-anaknya, orangtua juga harus paham dengan fungsi dan penggunaan smartphone untuk mengetahui apa saja yang diakses oleh remaja. Kenyataannya, orangtua di Petarukan kurang faham dengan fungsi dari smartphone, karena mereka bukan pengguna smartphone. Tujuan penulisan ini antara lain: (1) Mengetahui penggunaan smartphone pada remaja di Desa Petarukan Kabupaten Pemalang; (2) Mengetahui alasan orang tua memberikan smartphone pada remaja; dan (3) Mengetahui kontrol sosial orang tua terhadap penggunaan smartphone pada remaja di Desa Petarukan Kabupaten Pemalang. Penulisan ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Lokasi penelitian di Desa Petarukan. Informan dalam penulisan ini adalah remaja pengguna smartphone dan orangtua di Desa Petarukan. Teknik pengumpulan data penelitian dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Uji validitas data yang digunakan adalah triangulasi sumber. Teknik analisis data yang digunakan meliputi: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan dengan menggunakan Konsep Pengendalian Sosial. Hasil penulisan menunjukkan sebagai berikut: (1) Remaja Desa Petarukan dalam menggunakan aplikasi dalam smartphone bergantung pada teman sebaya. Remaja cenderung mengikuti tren yang ada di kalangan teman sebaya remaja. Remaja juga menggunakan smartphone untuk menunjukkan eksistensi diri pada remaja. Remaja yang memiliki smartphone merasa lebih percaya diri. (2) Alasan orangtua memberikan smartphone pada remaja karena harga smartphone yang murah. (3) Upaya kontrol sosial orangtua pada remaja pengguna smartphone di Desa Petarukan yaitu dengan membatasi penggunaan pulsa pada remaja dengan tidak memberikan uang khusus untuk pulsa. Saran, bagi orangtua meningkatkan upaya kontrol dalam penggunaan smartphone pada remaja dan bagi remaja dapat mengontrol diri sendiri dalam penggunaan smartphone. Remaja lebih bijaksana dalam memanfaatkan smartphone.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Desa Petarukan, Kontrol Sosial Orangtua, Remaja, Smartphone
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform > Lifestyle
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sosiologi dan Antropologi, S1
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 11 Jan 2018 14:52
Last Modified: 11 Jan 2018 14:52
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/29063

Actions (login required)

View Item View Item