PROSES PEMBELAJARAN TARI DOLALAK BAGI SISWA KELAS VIII DI SMP N 11 MAGELANG


Sri Diah Ayu Ningsih , 2501411070 (2016) PROSES PEMBELAJARAN TARI DOLALAK BAGI SISWA KELAS VIII DI SMP N 11 MAGELANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 2501411070.PDF]
Preview
PDF - Published Version
Download (320kB) | Preview

Abstract

Dolalak merupakan kesenian dari Purworejo dan memiliki keunikan yang harus dipelajari oleh generasi muda agar dapat melestarikan budaya yang ada di Indonesia. Dengan proses bembelajaran disekolah guru akan mengenalkan keunikan Tari Dolalak bagi siswanya. karena dengan pembelajaran disekolah akan lebih efektif untuk mengenalkan kembali Tari Dolalak yang hampir hilang. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana proses pembelajaran dan hasil pembelajaran Tari Dolalak Bagi Kelas VIII di SMP Negeri 11 Magelang. Tujuan penelitian yaitu untuk memahami dan mendeskripsikan proses pembelajaran Tari Dolalak serta menjelaskan hasil pembelajaran Tari Dolalak pada kelas VIII di SMP Negeri 11 Magelang. Manfaat penelitian yaitu meningkatkan efektifitas dan efisiensi kegiatan belajar mengajar dan menambah pengetahuan mengenai proses pembelajaran seni tari. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian yang diperoleh dari pembelajaran Tari Dolalak, pelaksanan pembelajaran dilakukan melalui tiga tahapan, tahap pertama disebut kegiatan awal yaitu guru membuka pelajaran, mengkondisikan siswa agar siap untuk mengikuti kegiatan belajar mengajar, tahap kedua yaitu kegiatan inti dengan menggunakan metode imam, saat pembelajaran guru memberikan materi dengan memberikan contoh terlebih dahulu kemudian siswa mengikuti gerakan guru, dan tahap ketiga adalah kegiatan penutup guru menutup kegiatan pembelajaran dengan menginstrusikan siswa agar lebih banyak berlatih tentang materi yang sudah diberikan menggunakan sarana dan prasarana yang telah disediakan. Hasil pembelajaran Tari Dolalak berjalan dengan baik karena sebagian besar siswa sudah dapat menguasai gerakan Tari Dolalak tanpa bantuan guru. Hasil pembelajaran dapat ditunjukan melalui evaluasi pada akhir pertemuan. Saran yang dapat peneliti berikan harusnya guru lebih kreatif untuk menerapkan metode dalam penyampaian materi supaya siswa tidak merasa jenuh dengan pelajaran Tari Dolalak, harusnya ada perbedaan dari pertemuan pertama dengan pertemuan-pertemuan berikutnya agar siswa lebih senang dengan pelajaran Tari Dolalak seperti guru mengadakan suatu permainan dengan memberikan kertas yang sudah ditulis dengan perintahnya dan digilirkan kepada siswa yang lain dan disaat guru bilang “Stop” siswa yang seketika itu memegang kertas maju membacaran parintahnya dan mempraktikannya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Tari, Sekolah Menengah Pertama
Subjects: M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
N Fine Arts > NX Arts in general
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Tari)
Depositing User: Eko Handoyo Eko
Date Deposited: 10 Jan 2018 19:13
Last Modified: 10 Jan 2018 19:13
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/29052

Actions (login required)

View Item View Item