PEMBELAJARAN BERBASIS BUDAYA LOKAL DALAM MEMBENTUK KARAKTER TOLERANSI PADA ANAK KELOMPOK B DI TK NEGERI PEMBINA KABUPATEN PURBALINGGA
WARSITI , 1601411032 (2015) PEMBELAJARAN BERBASIS BUDAYA LOKAL DALAM MEMBENTUK KARAKTER TOLERANSI PADA ANAK KELOMPOK B DI TK NEGERI PEMBINA KABUPATEN PURBALINGGA. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (525kB) | Preview |
Abstract
Toleransi berarti dapat menerima orang lain dan menerima perbedaan. Proses pembelajaran di kelas perlu menggunakan pendekatan budaya yaitu model pembelajaran yang dikembangkan didasarkan kepada karakteristik wilayah dan sesuai tata kehidupan masyarakat setempat, mengingat konstribusi budaya terhadap perilaku anak. TK Negeri Pembina Kabupaten Purbalingga merupakan TK yang membentuk pembelajaran berbasis budaya lokal dalam kegiatan belajar mengajar di sentra seni dan budaya serta sentra memasak dan kepribadian untuk membentuk karakter budaya bangsa termasuk karakter toleransi. Penelitian ini untuk mendeskripsikan Karakter Toleransi yang terbentuk pada anak kelompok B dalam pembelajaran berbasis budaya lokal di sentra seni dan budaya TK Negeri Pembina Kabupaten Purbalingga. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus dan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi dalam menghimpun data. Teknik analisis data dengan model interaktif. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi. Berdasarkan hasil analisis data pembelajaran berbasis budaya lokal di sentra seni dan budaya TK Negeri Pembina meliputi: tahap I: identifikasi budaya lokal (memilah budaya lokal yaitu, permainan, alat musik dan lagu), tahap II: Merancang Program Pembelajaran (menentukan tujuan pembelajaran, budaya lokal yang diintegrasikan, strategi pembelajaran dan isi program pembelajaran), tahap III: Pembelajaran Kolaborasi (melakukan kerjasama dengan pihak/ instansi yang terkait dalam pengimplementasian pembelajarannya), tahap IV: Evaluasi (refleksi pembelajaran untuk menentukan keefektifan dan kemajuan). Pembelajaran berbasis budaya lokal di TK Negeri Pembina ini memberikan anak pengelaman belajar untuk bertoleransi berupa bersosialisasi sehingga anak nyaman dan terbiasa dalam kelompok, sportif dengan konsisten pada peraturan yang telah disepakati bersama, sabar menunggu dan berempati dengan orang lain. Selain itu juga menjadikan anak untuk menghargai teman sebayanya karena, setiap orang mempunyai kelemahan dan kelebihan masing-masing dalam setiap permainan. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah pembelajaran berbasis budaya lokal di sentra seni dan budaya TK Negeri Pembina Kabupaten Purbalingga terdiri dari empat tahapan, yaitu: identifikasi budaya lokal, merancang program pembelajaran, pembelajaran kolaborasi, dan evaluasi. TK Negeri Pembina khususnya sentra seni dan budaya membentuk karakter toleransi pada anak kelompok B melalui permainan, makna lagu dan pemberian cerita dari guru yang menumbuhkan karakter toleransi pada anak terhadap oranglain.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pembelajaran, budaya lokal, karakter toleransi. |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD, S1 |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD (S1) |
Depositing User: | Kharisma Adhi Arya |
Date Deposited: | 05 Jan 2018 12:08 |
Last Modified: | 05 Jan 2018 12:08 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28913 |
Actions (login required)
View Item |