KEEFEKTIFAN MODEL TAI TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SDN GUGUS MANGUNSARI WANADADI BANJARNEGARA


Yuanita Nur Afrida , 1401412021 (2016) KEEFEKTIFAN MODEL TAI TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SDN GUGUS MANGUNSARI WANADADI BANJARNEGARA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401412021.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (747kB) | Preview

Abstract

Matematika merupakan ilmu yang perlu diberikan kepada peserta didik mulai dari sekolah dasar untuk membekali peserta didik dengan kemampuan berfikir logis, analitis, sistematis, kritis, kreatif, serta kemampuan bekerja sama. Pada kondisi di lapangan, matematika merupakan mata pelajaran yang sulit dipahami siswa sehingga hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika cenderung rendah. Hal ini terjadi pada sebagian besar kelas V di SDN Gugus Mangunsari yang cenderung menggunakan model PBL namum hasil belajar siswa pada kelas tersebut masih rendah. Berdasarkan hal tersebut peneliti berinisiatif untuk mengujikan model pembelajaran TAI yang dibandingkan dengan model PBL. Harapannya, peneliti dapat mengetahui apakah dengan kedua model tersebut hasil belajar siswa dapat mencapai ketuntasan klasikal dan dapat diketahui perbandingan keefektifan kedua model tersebut pada pembelajaran matematika materi sifat-sifat bangun datar. Desain penelitian yang digunakan adalah Eksperimen Quasi dengan bentuk desain eksperimen Nonequivalent Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Gugus Mangunsari Banjarnegara tahun pelajaran 2015/2016. Teknik sampling yang digunakan yaitu Cluster Random Sampling. Berdasarkan teknik tersebut diperoleh SDN 1 Medayu sebagai kelas eksperimen dan SDN 2 Medayu sebagai kelas kontrol serta SDN 3 Kandangwangi sebagai kelas uji coba. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik tes dan dokumentasi. Teknik analisis data awal yang digunakan yaitu uji normalitas dan homogenitas. Sedangkan untuk analisis data akhir, teknik analisis yang digunakan adalah uji proporsi satu pihak kanan dan uji t tes. Berdasarkan hasil uji ketuntasan klasikal model TAI pada kelas eksperimen dengan menggunakan uji proporsi satu pihak kanan diperoleh zhitung sebesar 2 dan ztabel sebesar 1.64 (zhitung > ztabel) maka Ho ditolak sedangkan Ha diterima. Sedangkan hasil uji ketuntasan belajar klasikal model PBL pada kelas kontrol diperoleh zhitung sebesar 2.16 dan ztabel sebesar 1.64 (zhitung > ztabel) maka Ho ditolak sedangkan Ha diterima. Dengan kata lain hasil belajar siswa dengan menggunakan model TAI (kelas eksperimen) dan PBL (kelas kontrol) mampu mencapai ketuntasan klasikal. Sementara pada hasil uji hipotesis perbandingan keefektifan model TAI dan PBL dengan menggunakan uji t tes data tes akhir diperoleh thitung sebesar 6.094.Sedangkan ttabel sebesar 1.711 (thitung> ttabel) maka Ho ditolak sedangkan Ha diterima. Sehingga dapat dikatakan bahwa model TAI lebih efektif diterapkan pada pembelajaran matematika materi sifat-sifat bangun datar daripada model PBL.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: hasil belajar; keefektifan; matematika; TAI
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Akhmad Abdul Hakim
Date Deposited: 04 Jan 2018 13:16
Last Modified: 04 Jan 2018 13:16
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28869

Actions (login required)

View Item View Item