PEMAKAIAN BAHASA JAWA DI DATARAN TINGGI DIENG: KAJIAN SOSIODIALEKTOLOGI


Hersy Ardianty A , 2111412032 (2016) PEMAKAIAN BAHASA JAWA DI DATARAN TINGGI DIENG: KAJIAN SOSIODIALEKTOLOGI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 2111412032.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (248kB) | Preview

Abstract

Perubahan ekosistem di Dieng menyebabkan munculnya beragam profesi baru. Hal ini mengindikasikan adanya peningkatan taraf sosial masyarakat, sehingga kemungkinan memperoleh pendidikan dan kedudukan yang lebih baik menjadi lebih terbuka. Keadaan tersebut dimungkinkan mengarah kepada stratifikasi sosial, yang megakibatkan munculnya variasi pada pemakaian bahasa Jawa di Dataran Tinggi Dieng. Selain itu, letak wilayah Dieng yang secara kebahasaan berada di wilayah transisi bahasa Jawa standar bagian barat, berpotensi memiliki kekhasan yang tidak dimiliki dialek lain. Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana variasi fonologis dalam pemakaian bahasa Jawa di Dieng berdasarkan variabel pendidikan dan pekerjaan, (2) bagaimana variasi leksikal dalam pemakaian bahasa Jawa di Dieng berdasarkan variabel pendidikan dan pekerjaan, (3) adakah kekhasan fonologis dan leksikal bahasa Jawa yang digunakan di Dieng. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah mendeskripsikan pemakaian bahasa Jawa di Dieng pada tataran fonologis dan leksikal beserta kekhasannya. Penelitian ini menggunakan dua pendekatan, yakni pendekatan teoretis yakni sosiodialektologi dan metodologis berupa pendekatan deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini adalah tuturan yang mengandung aspek fonologis dan leksikal di Dieng. Pengambilan data dilakukan pada informan terpilih di dua titik pengamatan, yakni Desa Dieng Kulon, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara dan Desa Dieng Wetan, Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo. Pengumpulan data menggunakan dua metode yakni, metode simak dan cakap beserta aneka tekniknya. Analisis data digunakan metode padan lingual dan metode padan ekstralingual. Adapun penyajian datanya dilakukan dengan metode formal dan informal. Berdasarkan analisis data, ditemukan adanya variasi fonologis berdasarkan faktor pendidikan dan pekerjaan yang meliputi korespondensi vokal, korespondensi konsonan, variasi vokal, variasi konsonan, serta ditemukan pula penambahan bunyi berupa protesis, epentesis, serta parorog dan pengurangan bunyi berupa aferesis dan sinkop. Pada variasi leksikal ditemukan gejala onomasiologis dan semasiologis yang tersebar pada beberapa medan makna. Ditemukan kekhasan berupa kekhasan fonologis dan kekhasan leksikal dalam pemakaian bahasa Jawa di Dieng yang dilihat dari bahasa Jawa standar dan bahasa Jawa Banyumasan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata kabupaten terkait, selain sebagai upaya pelestarian dialek Dieng juga untuk meningkatkan daya tarik wisata. Pemanfaatan ini berupa pemakaian bahasa Jawa dialek Dieng pada setiap pementasan budaya maupun upacara kebudayaan yang diselenggarakan pada acara Dieng Culture Festival.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: fonologis dan leksikal, sosiodialektologi, variasi pemakaian bahasa
Subjects: P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania > Indonesian Literature
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Indonesia (S1)
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 28 Dec 2017 13:46
Last Modified: 28 Dec 2017 13:46
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28725

Actions (login required)

View Item View Item