HUBUNGAN LINGKUNGAN SEKOLAH DENGAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SDN GUGUS SRIKANDI KECAMATAN SEMARANG BARAT


Wulan Widyaningrum , 1401412347 (2016) HUBUNGAN LINGKUNGAN SEKOLAH DENGAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SDN GUGUS SRIKANDI KECAMATAN SEMARANG BARAT. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401412347.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (603kB) | Preview

Abstract

Lingkungan sekolah yang nyaman dapat mendukung tumbuh kembangnya siswa secara optimal sehingga dapat berpikir secara jernih dalam menerima pelajaran. Hasil belajar diperoleh dari siswa memahami pelajaran tetapi juga dipengaruhi oleh kondisi lingkungan sekolah, rendahnya hasil belajar disebabkan oleh faktor lingkungan sekolah. Rumusan masalah : Adakah hubungan lingkungan sekolah dengan hasil belajar siswa kelas IV SDN Gugus Srikandi Kecamatan Semarang Barat ?”. Tujuan peneliti untuk mengetahui hubungan lingkungan sekolah dengan hasil belajar siswa kelas IV SDN Gugus Srikandi Kecamatan Semarang Barat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode korelasi. Populasi siswa kelas IV SDN Gugus Srikandi Kecamatan Semarang Barat 230 dengan sampel 69 siswa. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara sampling kuota. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan angket dan dokumentasi. Uji prasyarat analisis meliputi uji normalitas data dan uji linieritas regresi. Uji hipotesis meliputi uji korelasi Product Moment, dan koefisien determinasi. Berdasarkan hasil perhitungan analisis data, diperoleh data thitung = 0,682 dan ttabel = 0,329. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa thitung > ttabel (0,682 > 0,329) dan signifikansinya 0,00 < 0,05. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa lingkungan sekolah memiliki hubungan yang signifikan terhadap hasil belajar siswa kelas IV. Besarnya hubungan lingkungan sekolah dengan hasil belajar sejumlah 46,5%. Hal ini dapat diartikan bahwa 46,5% hasil belajar siswa ditentukan oleh lingkungan sekolah, sedangkan 53,5% ditentukan oleh faktor lain di luar penelitian. Simpulan penelitian ini adanya hubungan signifikan antara lingkungan sekolah dengan hasil belajar siswa sebesar 46,5%. Saran dari penelitian guru hendaknya memanfaatkan lingkungan sekolah guna tercapainya hasil belajar siswa optimal, perlu adanya kegiatan sosialisasi, workshop, maupun seminar bagi guru, siswa, dan perangkat sekolah tentang pemanfaatan lingkungan sekolah.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Lingkungan sekolah, hasil belajar
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
L Education > LB Theory and practice of education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 10 May 2019 13:10
Last Modified: 10 May 2019 13:10
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28472

Actions (login required)

View Item View Item