PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MENYIMAK CERITA MELALUI MODEL THINK PAIR SHARE (TPS) BERBANTUAN MEDIA AUDIO PADA SISWA KELAS VB SDN PETOMPON 01


DESY WIJAYANTI , 1401910010 (2015) PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MENYIMAK CERITA MELALUI MODEL THINK PAIR SHARE (TPS) BERBANTUAN MEDIA AUDIO PADA SISWA KELAS VB SDN PETOMPON 01. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401910010.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (302kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan hasil refleksi pada guru kelas VB di SDN Petompon 01, ditemukan permasalahan dalam pembelajaran menyimak cerita pada keterampilan guru, aktivitas siswa dan hasil belajar siswa. Data hasil belajar siswa pada pembelajaran menyimak cerita, bahwa dari 36 siswa, sebanyak 16 siswa (44%) sudah tuntas mencapai KKM, yaitu 62. Sedangkan sisanya 20 siswa (56%) belum tuntas. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, peneliti menerapkan model Think Pair Share berbantuan media audio dalam pembelajaran. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah meningkatkan kualitas pembelajaran menyimak cerita pada siswa kelas VB SDN Petompon 01. Tujuan penelitian adalah (1) meningkatkan keterampilan guru dalam pembelajaran menyimak cerita, (2) meningkatkan aktivitas siswa dalam pembelajaran menyimak cerita, dan (3) meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran menyimak cerita melalui model TPS berbantuan media audio. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas yang diterapkan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Setiap pertemuan terdiri atas empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subyek penelitian adalah guru dan siswa kelas VB SDN Petompon 01. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, observasi/pengamatan, dokumentasi, wawancara, dan catatan lapangan. Teknik analisis data yang digunakan adalah kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan terdapat peningkatan kualitas pembelajaran menyimak cerita pada siswa kelas VB SDN Petompon 01. Peningkatan kualitas pembelajaran itu terinci sebagai berikut: (1) keterampilan guru dalam mengelola pembelajaran meningkat sebesar 20% dari 70% pada siklus I menjadi 90% pada siklus II; (2) aktivitas siswa dalam pembelajaran meningkat sebesar 12% dari 67% pada siklus I menjadi 79% pada siklus II; (3) hasil belajar siswa meningkat sebesar 16% dari 70% pada siklus I menjadi 86% pada siklus II. Hal ini menunjukkan bahwa indikator keberhasilan yang ditetapkan sebesar 75% telah terpenuhi sehingga penelitian ini dinyatakan berhasil. Simpulan penelitian adalah melalui model TPS berbantuan media audio dapat meningkatkan kualitas pembelajaran menyimak cerita siswa kelas VB SDN Petompon 01 yang meliputi keterampilan guru, aktivitas dan hasil belajar siswa. Saran bagi guru adalah supaya lebih meningkatkan kualitas pembelajaran membaca pemahaman dengan menerapkan model yang inovatif antara lain dengan menerapkan model Think Pair Share (TPS) berbantuan media audio.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: kualitas pembelajaran, keterampilan guru, aktivitas siswa, menyimak, audio
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Indah Tri Pujiati
Date Deposited: 13 Dec 2017 12:53
Last Modified: 13 Dec 2017 12:53
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28377

Actions (login required)

View Item View Item