Upaya Mewujudkan Nilai-Nilai Kejujuran Siswa melalui “Kantin Kejujuran” di SMP Negeri 7 Semarang


Lazuardi Fajar Nurrokhmansyah, 3501406579 (2011) Upaya Mewujudkan Nilai-Nilai Kejujuran Siswa melalui “Kantin Kejujuran” di SMP Negeri 7 Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Upaya Mewujudkan Nilai-Nilai Kejujuran Siswa melalui “Kantin Kejujuran” di SMP Negeri 7 Semarang]
Preview
PDF (Upaya Mewujudkan Nilai-Nilai Kejujuran Siswa melalui “Kantin Kejujuran” di SMP Negeri 7 Semarang) - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Sekolah menjadi lembaga yang dipandang efektif oleh pemerintah dalam mewujudkan pendidikan karakter bagi generasi muda. Upaya yang dilakukan sekolah adalah dengan mensosialisasikan nilai-nilai kejujuran kepada peserta didik melalui “kantin kejujuran” dengan tujuan agar generasi muda atau peserta didik memahami dan terbiasa untuk berperilaku jujur. Namun, ada kalanya “kantin kejujuran” mengalami kendala dalam menanamkan nilai-nilai kejujuran kepada peserta didik. Permasalahan yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Bagaimana pelaksanaan “kantin kejujuran” sebagai upaya mewujudkan nilai–nilai kejujuran pada siswa di SMP Negeri 7 Semarang, (2) Kendala pelaksanaan “kantin kejujuran” dalam mewujudkan nilai-nilai kejujuran pada siswa di SMP Negeri 7 Semarang. Tujuan penelitian ini yaitu: (1) untuk mengetahui pelaksanaan “kantin kejujuran” sebagai upaya mewujudkan nilai–nilai kejujuran pada siswa, (2) mengetahui kendala pelaksanaan “kantin kejujuran” dalam upaya menanamkan nilai-nilai kejujuran. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian dilakukan di SMP Negeri 7 Semarang. Pengumpulan data menggunakan dokumen, observasi dan wawancara. Teknik triangulasi dengan sumber digunakan untuk menunjukkan keabsahan data. Data penelitian dianalisis menggunakan model analisis interaktif melalui tahap reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Pelaksanaan “kantin kejujuran” SMP Negeri 7 Semarang melibatkan peserta didik, guru, pimpinan sekolah dan para karyawan sekolah dalam kepengurusan dan pengelolaaan. Penyelenggaraan “kantin kejujuran” dalam upayanya mewujudkan nilai-nilai kejujuran kepada peserta didik belum sepenuhnya tercapai, karena peserta didik SMP Negeri 7 Semarang belum dilibatkan secara penuh dalam kepengurusan “kantin kejujuran”. Kantin kejujuran merupakan media pendidikan nilai yang relevan dalam menanamkan nilai-nilai kejuuran kepada peserta didik SMP Negeri 7 Semarang. 2) Kendala dalam pelaksanaan kantin kejujuran di SMP Negeri 7 Semarang yaitu jumlah “kantin kejujuran” kurang memadai, sosialisasi tentang keberadaaan ”kantin kejujuran” yang masih belum menyeluruh kepada peserta didik, pengadaan barang dagangan yang terbatas atau kurang bervariasi, penukaran uang kembalian yang mengurangi minat peserta didik, dan peserta didik yang tidak jujur di “kantin kejujuran”. Beberapa peserta didik SMP Negeri 7 Semarang ada yang merasa nyaman berbelanja di “kantin kejujuran”, sebagian peserta didik juga ada yang tidak nyaman berbelanja di “kantin kejujuran”, namun bukan berarti peserta didik yang tidak berbelanja di kantin kejujuran adalah peserta didik yang tidak jujur. Dengan manajemen yang terbatas, seperti pengawasan secara tidak langsung dan membatasi uang kembalian di kotak uang “kantin kejujuran”, para pengurus berusaha menciptakan suasana lingkungan yang mendukung proses penanaman nilai-nilai kejujuran melalui “kantin kejujuran” di sekolah, agar siswa dapat memahami hakikat nilai kejujuran itu sendiri. Saran yang diajukan dalam penelitian ini yaitu: (1) Peserta didik harus dilibatkan secara aktif dalam kepengurusan “kantin kejujuran”, agar melatih kemandirian dan tanggung jawab siswa. (2) Perlu adanya inovasi maupun sistem pengawasan yang lebih terencana di “kantin kejujuran” agar tercipta suasana yang menunjang siswa untuk bertindak dan terbiasa berperilaku jujur.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: etos kerja, guru, kegiatan pembelajaran
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sosiologi dan Antropologi, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 16 Jun 2011 01:31
Last Modified: 25 Apr 2015 04:57
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/2828

Actions (login required)

View Item View Item