PENERAPAN STRATEGI BIOEDUTAINMENT BERBANTUAN KARTU BIODOMINO DAN LKS PADA MATERI STRUKTUR DAN FUNGSI JARINGAN TUMBUHAN


Umi Rohayati , 4401411029 (2016) PENERAPAN STRATEGI BIOEDUTAINMENT BERBANTUAN KARTU BIODOMINO DAN LKS PADA MATERI STRUKTUR DAN FUNGSI JARINGAN TUMBUHAN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENERAPAN STRATEGI BIOEDUTAINMENT BERBANTUAN KARTU BIODOMINO DAN LKS PADA MATERI STRUKTUR DAN FUNGSI JARINGAN TUMBUHAN]
Preview
PDF (PENERAPAN STRATEGI BIOEDUTAINMENT BERBANTUAN KARTU BIODOMINO DAN LKS PADA MATERI STRUKTUR DAN FUNGSI JARINGAN TUMBUHAN) - Published Version
Download (479kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan strategi bioedutainment berbantuan kartu Biodomino dan LKS dapat meningkatkan hasil belajar materi struktur dan fungsi jaringan tumbuhan di SMP N 1 Madukara Banjarnegara. Rancangan penelitian menggunakan pretest-posttest control group design. Populasi penelitian seluruh kelas VIII, sampel penelitian kelas VIII E sebagai eksperimen dan VIII D kontrol ditentukan dengan random sampling. Data berupa perbedaan hasil belajar dianalisis dengan uji-t, perbedaan hasil belajar dianalisis dengan uji N-gain, aktivitas dan tanggapan siswa dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan rerata hasil belajar siswa kelas eksperimen > kontrol, yaitu 85,94 > 72,47. Analisis uji-t hasil belajar siswa thitung = 6,065 > ttabel = 2,00. Analisis uji N-gain menunjukan jumlah siswa kelas eksperimen yang meningkat hasil belajarnya > kontrol, 100% > 68,75%. Jumlah siswa aktif kelas eksperimen > kontrol, 92,19% > 77,34%. Tanggapan semua siswa kelas eksperimen terhadap penerapan strategi bioedutainment berbantuan kartu biodoimo dan LKS baik. Simpulan penelitian ini adalah penerapan strategi bioedutainment berbantuan kartu Biodomino dan LKS dapat meningkatkan hasil belajar materi struktur dan fungsi jaringan tumbuhan di SMP N 1 Madukara Banjarnegara.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: bioedutainment, kartu Biodomino, LKS, struktur dan fungsi jaringan tumbuhan
Subjects: L Education > L Education (General) > Instructional Media
L Education > L Education (General) > Cooperative Learning
L Education > L Education (General) > Learning Model
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Q Science > QK Botany
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi, S1
Depositing User: handoyo eko perpus
Date Deposited: 08 Dec 2017 17:23
Last Modified: 08 Dec 2017 17:23
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28273

Actions (login required)

View Item View Item