STUDI DESKRIPTIF HYGIENE DAN SANITASI PEDAGANG JAJANAN DI LINGKUNGAN SD/MI KELURAHAN LEREP KECAMATAN UNGARAN BARAT KABUPATEN SEMARANG
Nurur Rosida , 6411412179 (2016) STUDI DESKRIPTIF HYGIENE DAN SANITASI PEDAGANG JAJANAN DI LINGKUNGAN SD/MI KELURAHAN LEREP KECAMATAN UNGARAN BARAT KABUPATEN SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Higiene penjamah makanan dan kondisi sanitasi pedagang jajanan yang buruk dapat menimbulkan kontaminasi dalam makanan. Permasalahan dalam penelitian ini berasal dari hasil observasi awal pada pedagang jajanan yang tidak memenuhi syarat hygiene dan sanitasinya serta terdapat 4 sampel jajanan, diketahui 2 jajanan (50%) mengandung positif bakteri coliform. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran hygiene dan sanitasi pedagang jajanan di lingkungan SD/MI Kelurahan Lerep Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pedagang jajanan SD/MI Kelurahan Lerep Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang. Sampel berjumlah 12. Instrumen yang digunakan yaitu uji laboratorium, observasi dan checklist. Analisis dilakukan secara univariat. Hasil penelitian higiene penjamah makanan tidak memenuhi syarat 1 responden (8,33%), higiene penjamah memenuhi syarat 11 responden (91,67%), sanitasi peralatan tidak memenuhi syarat 10 responden (83,33%), sanitasi peralatan memenuhi syarat 2 responden (16,67%), sanitasi tempat tidak memenuhi syarat 10 responden (83,33%), sanitasi tempat memenuhi syarat 2 responden (16,67%). Saran yang diberikan untuk dinas perdagangan yaitu dilakukan pengawasan dan pembinaan terhadap seluruh pedagang jajanan, terutama pedagang yang menjajakan jajanan di sekolah-sekolah.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bahan Tambahan Pangan, Coliform, Higiene, Pedagang jajanan, Sanitasi |
Subjects: | O Sport > Ilmu Keolahragaan O Sport > Ilmu Kesehatan Masyarakat O Sport > Education, Training, Research |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1 |
Depositing User: | Indah Tri Pujiati |
Date Deposited: | 06 Dec 2017 12:51 |
Last Modified: | 06 Dec 2017 12:51 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28153 |
Actions (login required)
View Item |