PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN HYGIENE SANITASI DAN KESELAMATAN KERJA PADA SISWA KELAS X DI SMK N 1 KUDUS TAHUN PELAJARAN 2014 / 2015


Jeannet Rizki Amalia , 5401410086 (2016) PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN HYGIENE SANITASI DAN KESELAMATAN KERJA PADA SISWA KELAS X DI SMK N 1 KUDUS TAHUN PELAJARAN 2014 / 2015. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 5401410086.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah hasil belajar siswa kelas X Tata Boga pada mata pelajaran Hygiene Sanitasi dan K3 yang meliputi ranah kognitif, ranah afektif dan ranah psikomotorik meningkat setelah menggunakan Media Pembelajaran Interkatif ?. Metode pengumpulan data menggunakan 1) metode dokumentasi, 2) metode tes, 3) metode pengamatan / observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : Hasil penelitian pada hasil belajar ranah kognitif siswa siklus I rata – ratanya sebesar 64,97. Hasil belajar ranah kognitif siklus II rata – ratanya sebesar 73,56 dan rata – rata hasil belajar siklus III sebesar 84,29. Pada ranah afektif rata – rata hasil belajar siswa siklus I sebesar 70,13, pada siklus II sebesar 78,18, pada siklus III sebesar 84,43. Pada ranah psikomotorik rata – rata hasil belajar siswa siklus I sebesar 71,11, pada siklus II sebesar 79,72, pada siklus III sebesar 83,78. Hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan antara siklus I dengan siklus II dan antara siklus II dan siklus III. Pada uji t-test ranah kognitif antara siklus I dengan siklus II, hasil belajar siswa diperoleh thitung yaitu 6,732. Pada uji t-test antara siklus II dengan siklus III hasil belajar siswa diperoleh thitung yaitu 8,690. Pada uji t-test ranah afektif antara siklus I dengan siklus II, hasil belajar siswa diperoleh thitung yaitu 9,376. Pada uji t-test antara siklus II dengan siklus III hasil belajar siswa diperoleh thitung yaitu 8,7661. Pada uji t-test ranah psikomotorik antara siklus I dengan siklus II, hasil belajar siswa diperoleh thitung yaitu 6,456. Pada uji t-test antara siklus II dengan siklus III hasil belajar siswa diperoleh thitung yaitu 2,639. Hal ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar siswa yang merupakan indikator meningkatnya hasil belajar siswa kelas X Tata Boga SMK N 1 Kudus pada mata pelajaran Hygiene Sanitasi dan K3 setelah menggunakan media pembelajaran interaktif. Saran dari penelitian ini, Proses pembelajaran dengan menggunakan Media Pembelajaran Interaktif dapat digunakan sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan hasil belajar siswa ranah kognitif, afektif, psikomotorik. Sekolah hendaknya meningkatkan sarana dan prasarana belajar untuk menunjang pelaksanaan berbagai media belajar yang akan dilaksanakan oleh guru dalam proses pembelajaran. Media Pembelajaran Interkatif ini dapat dijadikan sebagai media pembelajaran yang menarik dalam pendidikan di Indonesia. Untuk penelitian lebih lanjut dalam proses pembelajaran pada aspek psikomotorik dapat menggunakan dan menambah ketrampilan praktek yang lain.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Media Pembelajaran Interaktif, Hasil Belajar.
Subjects: L Education > L Education (General) > Instructional Media
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Tata Boga, S1
Depositing User: Akhmad Abdul Hakim
Date Deposited: 06 Dec 2017 16:22
Last Modified: 06 Dec 2017 16:22
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28125

Actions (login required)

View Item View Item