EFEKTIVITAS PENERAPAN MODEL PJBL TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SIMULASI DIGITAL KELAS X SMK N 1 SRAGEN


Diana Agustina , 5302412130 (2016) EFEKTIVITAS PENERAPAN MODEL PJBL TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SIMULASI DIGITAL KELAS X SMK N 1 SRAGEN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 5302412130.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi karena nilai UAS Simulasi Digital siswa kelas X SMK Negeri 1 Sragen yang terdiri dari 13 kelas di bawah KKM yaitu nilai rata-rata 2,65, selain itu setiap kelas diwajibkan mengirimkan minimal 2 siswa untuk mengikuti ekstrakurikuler, siswa tidak hanya memperoleh pembelajaran di kelas namun juga siswa secara aktif mengembangkan diri, waktu belajar siswa terganggu, dan motivasi dalam belajar berkurang. Dalam pembelajaran yang berorientasi pada guru siswa hanya dituntut untuk meningkatkan kemampuan kognitifnya saja, dalam segi afektif dan psikomotor terabaikan sehingga perlu diadakan penelitian mengenai model pembelajaran yang lain yaitu model pembelajaran PjBL (Project Based Learning). Tujuan penelitian ini adalah mengetahui perbedaan hasil belajar siswa kelas X SMK Negeri 1 Sragen pada mata pelajaran Simulasi Digital antara siswa yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran PjBL dengan model pembelajaran ceramah dan tugas. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X SMK Negeri 1 Sragen tahun 2015/2016 yang terbagi dari 13 kelas. Sampel penelitian ini dipilih tidak secara acak, kelas yang terpilih adalah kelas X TKJ 1 sebagai kelas eksperimen dan X TKJ 2 sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata hasil belajar kelas eksperimen 59,8 dan kelas kontrol 50. Hasil uji peningkatan hasil belajar kelas eksperimen 0,35 dengan kriteria peningkatan sedang dan 0,24 untuk kelas kontrol dengan kriteria peningkatan rendah. Hasil pengamatan soft skill siswa memiliki rata-rata 75% dalam kategori baik, dan hasil pengamatan psikomotor siswa memiliki rata-rata 55,6% dalam kategori cukup. Hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran PjBL lebih baik dan efektif daripada menggunakan ceramah dan tugas. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah bahwa ada perbedaan hasil belajar dan hasil belajar model pembelajaran PjBL lebih baik. Saran dalam penelitian ini hendaknya guru bervariasi dalam pembelajaran, mampu menciptakan suasana kelas yang menyenangkan dan menarik, serta diadakannya penelitian lebih lanjut mengenai penerapan model pembelajaran PjBL pada materi yang berbeda.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: model pembelajaran, model pembelajaran PjBL, model pembelajaran ceramah dan tugas, hasil belajar
Subjects: L Education > L Education (General) > Learning Model
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, S1
Depositing User: Akhmad Abdul Hakim
Date Deposited: 03 Dec 2017 14:39
Last Modified: 03 Dec 2017 14:39
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28089

Actions (login required)

View Item View Item